Dansa Terakhir Lionel Messi di Barcelona
Richard Andreas | 9 September 2020 05:00
Bola.net - Beberapa bulan lalu, serial dokumenter legenda NBA, Michael Jordan, sempat viral di media sosial dan di kalangan olahragawan. Serial ini berjudul The Last Dance, merujuk pada perpisahan indah Jordan dengan Chicago Bulls di musim 1997/98.
Kini, di bidang olahraga yang berbeda, hal serupa mungkin terjadi pada Lionel Messi di Barcelona. Musim 2020/21 ini bisa jadi musim terakhir Messi di Camp Nou, The Last Dance sang superstar.
Baru-baru ini, Messi sudah memutuskan untuk bertahan di Barcelona, paling tidak semusim lagi. Dia menyudahi usaha meninggalkan klub hanya demi menjaga hubungan baik dengan fans, dan menjaga cintanya pada Blaugrana.
Saga transfer Messi sempat memanas, konflik dengan Josep Maria Bartomeu begitu tegang, sudah tak bisa diselamatkan lagi. Namun, pekan lalu akhirnya dia memutuskan bertahan, bicara di depan publik tentang kesulitannya meninggalkan klub.
Messi pun kembali berlatih, untuk pertama kalinya di sesi pramusim ini. Dan kabarnya dia sudah bicara empat mata dengan pelatih baru, Ronald Koeman, yang dipercaya menangani proyek besar untuk mengembangkan skuad.
Messi masih harus berlatih seorang diri karena protokol pandemi virus corona, tapi Koeman sudah cukup bicara. Koeman menegaskan bahwa Messi masih akan jadi bintang utama, masih akan jadi pemain spesial.
Baca selengkapnya di bawah ini ya, Bolaneters!
Tidak ada privilese
Bertahun-tahun terakhir, Messi adalah Barcelona. Tim dibentuk untuknya, pelatih harus menyesuaikan dengannya. Sekarang, Koeman mencoba mengambil posisi berbeda.
Menurut Sport, Messi masih akan diperlakukan spesial, tapi tidak seperti musim-musim sebelumnya. Messi akan jadi bintang utama, tapi tidak akan ada privilese spesial seperti musim-musim sebelumnya.
Koeman ingin mempertahankan otoritasnya dlam tim, dan dia mencoba bicara langsung dengan Messi untuk menjernihkan situasi. Intinya, dia tak mau masalah Messi dengan klub sampai terbawa ke sesi latihan dan pertandingan.
Dansa terakhir Messi
Messi membatalkan keputusannya meninggalkan klub karena satu-satunya cara pergi adalah ketika ada yang mau membayar klausul rilisnya sebesar 700 juta euro. Messi memutuskan menghargai kontraknya, yang sebenarnya tersisa satu musim lagi.
Artinya, tiga bulan ke depan adalah masa-masa krusial bagi Barca. Koeman harus memimpin tim tampil apik di lapangan, dan para petinggi harus menyajikan proyek perkembangan skuad yang realistis. Pasalnya, tiga bulan inilah kesempatan terbaik untuk menawarkan kontrak baru pada Messi.
Jika tidak, Messi bebas bernegosiasi dengan klub lain per Januari 2021 mendatang. Dan Andai dia memutuskan pergi, musim 2020/21 mendatang sekaligus jadi musim terakhirnya di Barcelona, musim perpisahan, dansa terakhir, sama seperti Jordan.
Sebab itu, Barca harus mencari segala cara untuk meminta Messi meneken kontrak baru. Namun, mungkinkah hal ini terjadi setelah patah hati Messi yang begitu dalam?
Sumber: Sport
Baca ini juga ya!
- Mosi Tidak Percaya Capai 7.500 Suara, Presiden Barcelona Segera Lengser?
- Chelsea Hanya Sementara, Kai Havertz Diklaim Bakal Pindah ke Madrid atau Barcelona
- 3 Pemain Yang Bisa Bantu Lionel Messi Bawa Barcelona Berjaya: Ada Bocah 17 Tahun!
- Terlihat Bagus! Lionel Messi Serius Lahap Menu Latihan Barcelona
- Inter Milan Digosipkan Kejar Messi, Zanetti: Kami Tidak Halu Bos!
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Chelsea Hanya Sementara, Kai Havertz Diklaim Bakal Pindah ke Madrid atau Barcelona
Liga Inggris 8 September 2020, 21:43 -
3 Pemain Yang Bisa Bantu Lionel Messi Bawa Barcelona Berjaya: Ada Bocah 17 Tahun!
Liga Spanyol 8 September 2020, 18:04 -
Terlihat Bagus! Lionel Messi Serius Lahap Menu Latihan Barcelona
Open Play 8 September 2020, 17:15 -
Inter Milan Digosipkan Kejar Messi, Zanetti: Kami Tidak Halu Bos!
Liga Italia 8 September 2020, 17:00
LATEST UPDATE
-
Puja-puji untuk Rizky Ridho, Sang Dinding Tangguh Timnas Indonesia
Tim Nasional 26 Maret 2025, 00:42 -
Hasil Malaysia vs Nepal: Skor 2-0
Asia 26 Maret 2025, 00:40 -
Menang Lawan Bahrain, Peringkat FIFA Timnas Indonesia Bakal Naik pesat
Tim Nasional 25 Maret 2025, 23:43 -
Usai Kalahkan Bahrain, Kapan Timnas Indonesia Bermain Lagi?
Tim Nasional 25 Maret 2025, 23:11 -
Man of the Match Timnas Indonesia vs Timnas Bahrain: Rizky Ridho
Tim Nasional 25 Maret 2025, 22:59
LATEST EDITORIAL
-
5 Pemain Terbaik Dunia 2015 Versi Yaya Toure
Editorial 25 Maret 2025, 12:29 -
5 Pemain yang Bisa Jadi Penerus Ronaldo di Timnas Portugal
Editorial 25 Maret 2025, 11:53 -
Di Mana Mereka Sekarang? 3 Pemain MU Paling Underrated Era Sir Alex Ferguson
Editorial 24 Maret 2025, 12:37 -
5 Eks Pemain Premier League yang Bisa Diboyong Arsenal
Editorial 24 Maret 2025, 12:10