Dani Alves Siap Bantu Aleix Vidal di Barcelona

Editor Bolanet | 11 Juni 2015 02:29
Dani Alves Siap Bantu Aleix Vidal di Barcelona
Aleix Vidal. (c) AFP
- Defender Dani Alves menyatakan bahwa dirinya siap membantu Aleix Vidal menjadi lebih baik lagi di musim depan. Namun Alves juga tak menutup kemungkinan bahwa kehadiran Vidal bisa membuat dirinya lebih baik lagi.

Barcelona telah resmi mendapatkan Vidal setelah ditransfer dari . Namun pemain berusia 25 tahun itu masih belum bisa membela tim barunya hingga Januari 2016 mengingat Blaugrana masih menjalani sanksi transfer dari FIFA.

Entah saya yang membuatnya lebih baik atau dia membuat saya lebih baik karena kami akan menyatu dengan tim dan kami akan memberikan kontribusi dalam hal yang berbeda, ujar Alves kepada AS.

Ketika saya bisa membantu dia pasti akan saya lakukan dan dia akan membantu saya. Dia diterima di sini dan kami bisa terus membuat sejarah di Barca.

Dani Alves sendiri baru saja memperpanjang kontraknya di Camp Nou dengan durasi selama dua musim dan opsi perpanjangan satu musim.[initial]

  (foes/ada)