Cheryshev: Saya Tak Pernah Ingin Tinggalkan Madrid

Editor Bolanet | 22 September 2016 15:24
Cheryshev: Saya Tak Pernah Ingin Tinggalkan Madrid
Denis Cheryshev (c) AFP
- Winger , Denis Cheryshev, mengakui bahwa ia tidak pernah ingin meninggalkan Real Madrid.


Pemain Rusia pergi dari Real musim lalu, setelah sebelumnya sempat terlibat kontroversi, di mana ia bermain di ajang Copa del Rey melawan Cadiz sebagai pemain ilegal.


Sebelum kedua tim bermain imbang 1-1 semalam, Cheryshev sempat mengatakan pada Marca: Kepergian saya dari Real Madrid sebenarnya tidak seperti yang saya inginkan. Saya bekerja keras dan memberikan yang terbaik.


Namun kadang ada banyak hal yang bekerja dengan baik, ada juga yang tidak. Ini hanya soal keberuntungan. Inilah sepakbola dan ada banyak hal yang bisa terjadi. Saya bangga pernah mengenakan seragam Real Madrid, dengan semua yang diberikan klub pada saya, namun saya bahagia di Villarreal, saya ingin tinggal di sini untuk beberapa alasan.


Zidane sangat jujur pada saya, saya hanya bisa berterima kasih padanya. Kami berbicara hampir setiap hari, saya memahami dirinya dan ia benar-benar bersikap terbuka pada saya. [initial]




 (mar/rer)