Cetak Gol Panenka, Sergio Ramos Minta Maaf
Heri | 13 Januari 2017 09:26
Bola.net - - Sergio Ramos membantah tudingan bahwa ia sudah melecehkan Sevilla dan fans mereka. Ramos memang terlihat kesal lantaran sejak awal pertandingan selalu diteriaki dan dicerca sebagian pendukung Sevilla.
Sejak awal pertandingan Sevilla melawan Real Madrid, Ramos memang sudah dicibir sebagian fans Sevilla di satu sektor stadion. Ramos marah karena bukan cuma dirinya yang dihina, tetapi juga ibunya.
Situasi semakin memanas setelah Ramos mencetak gol penalti dengan gaya Panenka. Hal itu dianggap sebagai penghinaan terhadap Sevilla meski Ramos bersikeras membantahnya. Ramos bahkan sudah meminta maaf kepada kiper Sevilla.
Saya tidak melecehkan siapa pun, saya bahkan meminta maaf kepada Soria (kiper Sevilla) atas penalti itu. Mungkin jika melihat tayangan ulang, para suporter akan tahu. Saya tidak merayakan gol di sini, tapi saya merespon kepada mereka yang menghina ibu saya mulai menit pertama. Mereka tidak pantas mendapat respek saya. Saya juga seorang Sevillismo. Saya rasa Presiden Sevilla harus mengambil sikap agar orang seperti mereka tidak mencemarkan nama klub, cetus Ramos kepada AS.
Ramos memang sempat menunjukkan namanya kepada sektor stadion yang dihuni ultras yang terus menghinanya. Ia lalu juga meminta maaf kepada fans Sevilla di sektor lainnya karena ia biasanya tidak merayakan gol melawan Sevilla.
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Madrid Akan Aktifkan Klausul Rilis De Gea
Liga Spanyol 12 Januari 2017, 23:40 -
Galeri Best FIFA Awards: Cristiano Ronaldo & Georgina Rodriguez
Open Play 12 Januari 2017, 16:23 -
Galeri Best FIFA Awards: Toni Kroos & Jessica Farber
Open Play 12 Januari 2017, 16:19 -
Galeri Best FIFA Awards: Luka Modric & Vanja Bosnic
Open Play 12 Januari 2017, 16:16 -
Galeri Best FIFA Awards: Marcelo & Clarisse Alves
Open Play 12 Januari 2017, 16:13
LATEST UPDATE
-
Sudah Ketok Palu! Victor Osimhen Jadi Buruan Utama MU di Musim Panas 2025
Liga Inggris 25 Maret 2025, 19:56 -
Xavi Simons ke MU? Kok Kayaknya Sulit Ya!
Liga Inggris 25 Maret 2025, 19:35 -
Timnas Indonesia Menang, Mudik Tenang
Tim Nasional 25 Maret 2025, 19:22 -
Usai Joao Felix, AC Milan Kepincut Pemain Chelsea Ini?
Liga Inggris 25 Maret 2025, 19:20 -
Bukan Guimaraes, Barcelona akan Coba Angkut Gelandang Newcastle Ini
Liga Spanyol 25 Maret 2025, 19:12
LATEST EDITORIAL
-
5 Pemain Terbaik Dunia 2015 Versi Yaya Toure
Editorial 25 Maret 2025, 12:29 -
5 Pemain yang Bisa Jadi Penerus Ronaldo di Timnas Portugal
Editorial 25 Maret 2025, 11:53 -
Di Mana Mereka Sekarang? 3 Pemain MU Paling Underrated Era Sir Alex Ferguson
Editorial 24 Maret 2025, 12:37 -
5 Eks Pemain Premier League yang Bisa Diboyong Arsenal
Editorial 24 Maret 2025, 12:10