Celta Vigo vs Real Madrid Ditunda
Asad Arifin | 5 Februari 2017 17:30
Bola.net - - Pertandingan antara Celta Vigo dan Real Madrid di pekan ke-21 La Liga yang sedianya akan digelar pada Minggu (5/2) dipastikan urung digelar. Penundaan pertandingan tersebut terjadi lantaran cuaca yang buruk terjadi di kota Vigo.
Walikota Vigo, Abel Caballero, melaporkan bahwa situasi yang terjadi dkotanya sungguh tidak aman untuk menggelar sebuah pertandingan. Cuaca buruk bahkan telah membuat atap stadion Balaidos mengalami kerusakan.
Angin kencang masih terus berpotensi terjadi. Hal inilah yang membuat Caballero meminta agar pertandingan ditunda. Hal ini lantas mendapatkan restu dari pihak La Liga. Pertandingan resmi ditunda.
Menurut laporan yang dikeluarkan oleh Dewan Kota di Vigo, mereka menganggap bahwa stadion Balaidos tidak aman bagi penonton atau pemain yang menghadiri pertandingan pada hari Minggu, 5 Februari 2016, tulis laman resmi La Liga.
La Liga akan mengusulkan tanggal yang memungkinkan bagi pertandingan ulang dengan mendengarkan pendapat dari kedua klub dan pihak pemegang hak siar, sambungnya.
Hingga kini, masih belum dipastikan kapan jadwal baru pertandingan ini.
Meski gagal menggelar pertandingan pekan ke-21, Madrid untuk sementara tetap berada di puncak klasemen La Liga 2016/17. El Real berada di puncak klasemen dengan koleksi 46 poin. Unggul satu poin dari Barcelona. Madrid masih punya dua pertandingan tunda.
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Mau Dele Alli, Madrid Diminta Siapkan 100 Juta Euro
Liga Inggris 4 Februari 2017, 22:50 -
Barcelona Goda Ozil Musim Panas Nanti?
Liga Inggris 4 Februari 2017, 22:30 -
Chelsea Terdepan Daratkan Morata
Liga Inggris 4 Februari 2017, 22:10 -
Madrid Tiga Laga Menuju Rekor Gol Baru
Liga Spanyol 4 Februari 2017, 16:59 -
Isco Dari Madrid ke Barcelona? Mustahil
Liga Spanyol 4 Februari 2017, 16:36
LATEST UPDATE
-
Timnas Bahrain Sudah Tiba di Jakarta, Siap Tempur Hadapi Timnas Indonesia
Tim Nasional 22 Maret 2025, 06:27 -
Man of the Match Inggris vs Albania: Myles Lewis-Skelly
Piala Eropa 22 Maret 2025, 05:11 -
Hasil Inggris vs Albania: Skor 2-0
Piala Eropa 22 Maret 2025, 04:41
LATEST EDITORIAL
-
4 Pemain dengan Harga Lebih Mahal dari Kylian Mbappe di 2025
Editorial 21 Maret 2025, 08:42 -
Di Mana Mereka Sekarang? 7 Pemain yang Dilepas Barcelona pada 2015
Editorial 21 Maret 2025, 07:23 -
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Gelandang Terbaik Dunia 2017 Versi Xavi
Editorial 21 Maret 2025, 07:12 -
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Dilepas Real Madrid pada 2015
Editorial 20 Maret 2025, 10:39