Catatan Pertandingan: Marcelo vs Sergio Reguilon
Asad Arifin | 18 Februari 2019 10:22
Bola.net - - Ada satu pemain yang menjadi sorotan pasca kekalahan Real Madrid atas Girona pada pekan ke-24 La Liga 2018/19. Pemain tersebut adalah bek kiri Marcelo yang dinilai tidak tampil pada kinerja terbaiknya.
Setelah hanya duduk di bangku cadangan pada laga melawan Ajax di Liga Champions, Marcelo tampil sejak menit awal lawan Girona (17/2). Pemain asal Brasil dipercaya tampil penuh selama 90 menit.
Ketika laga berakhir, Madrid kalah dengan skor 1-2 atas Girona pada laga yang digelar di Bernabeu tersebut. Bagi Madrid, ini adalah kekalahan ketiga di kandang pada ajang La Liga. Dan, laga ini jadi catatan khusus bagi Marcelo.
Simak ulasan selengkapnya di bawah ini ya Bolaneters.
Marcelo vs Sergio Reguilon
Marcelo mulai terpinggirkan dari skuat utama Real Madrid pada musim 2018/19. Posisi pemain berusia 30 tahun tersebut kerap digantikan oleh Sergio Reguilon, pemain yang lebih muda.
Performa Marcelo dinilai menurun pada musim ini. Jadi, dia mulai harus duduk di bangku cadangan. Anggapan menurunnya performa Marcelo, salah satu indikasinya, bisa dilihat dari hasil laga yang didapat Madrid saat dia ikut bermain.
Dalam sembilan laga terakhir bersama Marcelo, Madrid hanya meraih satu kali kemenangan. Madrid menang dengan skor 1-0 ketika berjumpa Rayo Vallecano.
Sementara, hasil gemilang justru diraih ketika Reguilon bermain di posisi bek kiri. Pemain berusia 22 tahun tersebut selalu membawa Madrid meraih tiga poin ketika dia bermain dalam sembilan laga terakhir.
Berikut adalah catatan perbandingan Madrid dengan Marcelo dan Reguilon:
Beda Gaya Bermain
Marcelo selama ini dikenal dengan gaya bermain yang khas. Dia adalah tipe bek sayap dengan kemampuan menyerang yang bagus. Marcelo tidak pernah ragu ketika harus maju meninggalkan area pertahanan timnya.
Nah, gaya bermain tersebut tentu saja harus ditunjang dengan bek tengah yang punya mobilitas tinggi untuk menutup area yang ditinggal oleh Marcelo ketika maju.
Berbeda dengan Marcelo, Reguilon tipe pemain yang cukup berimbang dalam menjalankan tugas sebagai bek sayap. Jebolan La Fabrica tersebut tidak terlalu agresif. Dia maju secara efektif dan cepat kembali ketika timnya sedang diserang lawan.
Berita Video
Berita video 3 profil penjaga gawang Timnas Indonesia U-22 untuk Piala AFF U-22 2019.
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Solari: Madrid Kalah Karena Kelelahan
Liga Spanyol 17 Februari 2019, 22:55 -
Real Madrid Kalah, Solari Belum Menyerah Kejar Barca
Liga Spanyol 17 Februari 2019, 21:45 -
Hasil Pertandingan Real Madrid vs Girona: Skor 1-2
Liga Spanyol 17 Februari 2019, 20:10 -
Sergio Ramos Bantah Sengaja Cari Kartu Kuning
Liga Champions 17 Februari 2019, 07:13 -
Gara-gara Wanda, Real Madrid Batal Dekati Icardi
Liga Spanyol 17 Februari 2019, 06:58
LATEST UPDATE
-
Patrick Kluivert Tak Punya Pilihan, Timnas Indonesia Harus Kalahkan Bahrain
Tim Nasional 22 Maret 2025, 23:16 -
Media Belanda Ikut Analisis Peluang Timnas Indonesia ke Piala Dunia 2026
Tim Nasional 22 Maret 2025, 23:02 -
Hadapi Bahrain, Rizky Ridho Disebut Cocok Kembali Berduet dengan Jay Idzes
Tim Nasional 22 Maret 2025, 22:55 -
Rekor Pertemuan Timnas Indonesia vs Bahrain: Saatnya Garuda Bangkit!
Tim Nasional 22 Maret 2025, 22:34 -
Belajar dari Kekalahan, Ini Solusi Pertahanan Timnas Indonesia vs Bahrain
Tim Nasional 22 Maret 2025, 22:19 -
3 Pemain Bahrain yang Bisa Jadi Mimpi Buruk Timnas Indonesia
Tim Nasional 22 Maret 2025, 22:06 -
Pujian Setinggi Langit Bos Inggris untuk Myles Lewis-Skelly
Piala Dunia 22 Maret 2025, 21:16 -
Cedera Tidak Parah, Alisson Becker Siap Perkuat Liverpool Setelah Jeda
Liga Inggris 22 Maret 2025, 21:00
LATEST EDITORIAL
-
4 Pemain dengan Harga Lebih Mahal dari Kylian Mbappe di 2025
Editorial 21 Maret 2025, 08:42 -
Di Mana Mereka Sekarang? 7 Pemain yang Dilepas Barcelona pada 2015
Editorial 21 Maret 2025, 07:23 -
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Gelandang Terbaik Dunia 2017 Versi Xavi
Editorial 21 Maret 2025, 07:12 -
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Dilepas Real Madrid pada 2015
Editorial 20 Maret 2025, 10:39