Catatan Menarik Gelar La Liga ke 10 Lionel Messi: Lebih Banyak Dari Milik Real Madrid
Serafin Unus Pasi | 28 April 2019 04:48
Bola.net - - Setelah berjalan selama 35 pekan, La Liga akhirnya menemukan juaranya. Adalah Barcelona yang sukses menahbiskan diri sebagai Raja Sepakbola Spanyol di musim 2018/2019 ini.
Barcelona berhasil mengunci gelar La Liga musim ini setelah mengalahkan Levante dengan skor tipis 1-0. Kemenangan itu membuat mereka mengoleksi 83 poin, unggul 9 poin dari Atletico Madrid yang berada di peringkat kedua, di mana mereka unggul head to head dari tim Ibukota Spanyol tersebut.
Pada laga itu Lionel Messi kembali menjadi pahlawan Barcelona. Masuk sebagai pemain pengganti, ia berhasil melesakkan satu-satunya gol Barcelona ke gawang Aitor Fernandez sehingga Barcelona mengamankan gelar La Liga ke 26 mereka sepanjang sejarah.
Bagi Messi, gelar La Liga musim 2018/2019 ini merupakan gelar La Liga ke 10 sepanjang karirnya, di mana ada sejumlah fakta menarik mengenai gelar La Liga ke 10 La Pulga ini.
Apakah fakta-fakta tersebut? Simak informasi selengkapnya di bawah ini.
Lebih Banyak Dari Real Madrid
Fakta menarik pertama gelar ke 10 La Liga Lionel Messi adalah jumlah gelar ini lebih banyak dari jumlah gelar La Liga yang dimiliki rival Barcelona, Real Madrid di abad ke 21.
Hingga saat ini Real Madrid masih memegang rekor sebagai pemilik gelar La Liga terbanyak sepanjang sejarah, yaitu dengan perolehan 33 gelar. Namun dari 33 gelar tersebut, hanya enam gelar saja yang dimenangkan Los Blancos di abad 21, yaitu pada tahun 2001, 2003, 2007, 2008, 2012 dan 2017.
Sementara Messi yang debut di tahun 2003 silam memenangkan gelar La Liga ini bersama Barcelona di tahun 2005, 2006, 2009, 2010, 2011, 2013, 2015, 2016, 2018, dan 2019.
Pemain Pertama
Selain memiliki gelar La Liga yang lebih banyak daripada Real Madrid di abad 21, ada catatan menarik lain terkait gelar La Liga ke 10 Lionel Messi ini.
Opta mencatat, Messi merupakan pemain Barcelona pertama sepanjang sejarah yang berhasil memenangkan 10 gelar La Liga di sepanjang karirnya.
Tidak hanya itu, Messi juga menjadi pemain non Spanyol pertama yang berhasil memenangkan 10 gelar La Liga dalam karir profesionalnya.
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Data dan Fakta La Liga: Rayo Vallecano vs Real Madrid
Liga Spanyol 27 April 2019, 16:02 -
Prediksi Rayo Vallecano vs Real Madrid 29 April 2019
Liga Spanyol 27 April 2019, 16:01 -
Jadwal La Liga, Barcelona Berpeluang Pastikan Gelar Juara La Liga
Liga Spanyol 27 April 2019, 09:26 -
Jadwal La Liga Akhir Pekan Ini
Liga Spanyol 27 April 2019, 09:00 -
Eks Striker Madrid Ini Cerita Soal Detik-detik Dirinya Nyaris Bunuh Diri
Bolatainment 27 April 2019, 01:00
LATEST UPDATE
-
Barcelona Pertimbangkan Ademola Lookman sebagai Alternatif di Lini Serang
Liga Spanyol 23 Maret 2025, 03:32 -
Tuchel Evaluasi Kemenangan Pertamanya: Inggris Butuh Peningkatan
Piala Dunia 23 Maret 2025, 03:15 -
Juventus Siap Pecat Thiago Motta, Igor Tudor Jadi Kandidat Utama Penggantinya
Liga Italia 23 Maret 2025, 03:03 -
Inter Milan Bidik Arda Guler Jika Gagal Gaet Nico Paz
Liga Italia 23 Maret 2025, 03:02 -
Menepis Anggapan Remeh Liverpool 'Hanya' Mungkin Juara Premier League
Liga Inggris 23 Maret 2025, 02:45 -
Pemain Juventus Sempat Prediksi Thiago Motta Dipecat Usai Dihajar Fiorentina
Liga Italia 23 Maret 2025, 02:32 -
Barcelona Hadapi Krisis Bek Tengah Jelang Laga vs Osasuna
Liga Spanyol 23 Maret 2025, 02:15 -
Prediksi Formasi Juventus di Bawah Mancini: Vlahovic Makin Kesulitan?
Liga Italia 23 Maret 2025, 02:02 -
Julian Alvarez Geram dengan Kontroversi Penalti di Liga Champions
Liga Spanyol 23 Maret 2025, 01:32 -
Jaap Stam Yakin Jeremie Frimpong Cocok untuk Manchester United
Liga Inggris 23 Maret 2025, 01:02
LATEST EDITORIAL
-
4 Pemain dengan Harga Lebih Mahal dari Kylian Mbappe di 2025
Editorial 21 Maret 2025, 08:42 -
Di Mana Mereka Sekarang? 7 Pemain yang Dilepas Barcelona pada 2015
Editorial 21 Maret 2025, 07:23 -
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Gelandang Terbaik Dunia 2017 Versi Xavi
Editorial 21 Maret 2025, 07:12 -
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Dilepas Real Madrid pada 2015
Editorial 20 Maret 2025, 10:39