Casillas: Saya Tak Peduli Komentar Alonso

Editor Bolanet | 9 Januari 2015 08:56
Casillas: Saya Tak Peduli Komentar Alonso
Iker Casillas. (c) AFP
- Iker Casillas mengaku dirinya sama sekali tak ambil pusing dengan komentar miris yang pernah dikeluarkan oleh mantan rekannya di Real Madrid, Xabi Alonso.

Gelandang Spanyol, yang kini bermain di Bayern Munich, sempat dianggap melupakan Casillas dengan menyebut Manuel Neuer sebagai kiper terbaik yang pernah ada satu tim dengan dirinya.

Saya tidak tertarik dengan apa yang ia katakan. Di beberapa tahun terakhir, hubungan di antara kami berdua sudah berjalan dengan cukup baik, tutur Casillas menurut laporan Marca.

Madrid kini tengah bersiap untuk menghadapi di laga lanjutan La Liga akhir pekan ini. [initial]

 (mar/rer)