'Casillas Bisa Bermain di Level Tertinggi Bertahun-tahun Lamanya'

Editor Bolanet | 27 Desember 2014 11:27
'Casillas Bisa Bermain di Level Tertinggi Bertahun-tahun Lamanya'
Iker Casillas. (c) RMA
- Mantan pelatih kiper Real Madrid, Franco Tancredi, percaya bahwa Iker Casillas masih bisa bermain di level tertinggi untuk beberapa tahun mendatang.

Tancredi bekerja bersama Casillas di musim 2006/07, ketika Fabio Capello masih menjadi manajer Los Blancos.

Ia adalah bagian dari tim terbaik di dunia dan saya yakin ia masih menyisakan beberapa tahun di level tertinggi. Saya merasa terhormat memiliki kesempatan untuk melatih dirinya, ia merupakan sosok luar biasa dan top. Catatannya sudah bisa membuktikan itu. 16 tahun ia ada di klub terkuat di dunia, tutur Tancredi pada Marca.

Casillas sempat hanya jadi kiper cadangan di era Jose Mourinho dan musim pertama Carlo Ancelotti.

Saya tidak menyukainya, dan saya pikir itu kasar, karena semua orang pasti pernah mengalami saat terburuk. Untungnya, ia masih bisa bangkit kembali, berkat kecerdasan dan kemampuannya. Ia sudah membuktikan bahwa ia merupakan sosok yang bisa mengatasi semua penghalang, pungkasnya. [initial]

 (mar/rer)