Cari Pengganti Luis Suarez, Barcelona Blusukan Hingga ke Kroasia
Ari Prayoga | 19 November 2019 03:55
Bola.net - Raksasa La Liga, Barcelona dikabarkan mengirim direktur olahraga mereka, Eric Abidal untuk memonitor penampilan penyerang Dinamo Zagreb dan tim nasional Kroasia, Bruno Petkovic.
Petkovic merupakan penyerang yang sempat malang melintang di Italia dengan memperkuat sejumlah klub. Pada 2018 lalu, ia kembali ke negara asalnya untuk menerima pinangan Dinamo Zagreb.
Petkovic pun langsung tampil garang di klub barunya. Hingga kini pemain 25 tahun itu sudah mencetak 21 gol dalam 69 penampilan bersama Dinamo Zagreb.
Ketertarikan Barcelona
Dilansir TPortal, Barcelona mengirim Abidal untuk mengamati performa Petkovic dalam laga Kualifikasi EURO 2020 antara Kroasia vs Slovakia pada akhir pekan kemarin.
Petkovic tampaknya menyadari kehadiran perwakilan Barca. Ia menunjukkan penampilan memikat dan sukses menyumbang satu gol dalam laga yang dimenangi timnya dengan skor 3-1 tersebut.
Sinar Petkovic diyakini juga membuat sejumlah klub top Eropa mulai mengarahkan radar mereka pada penyerang yang telah mencetak lima gol dalam delapan penampilan bersama Kroasia tersebut.
Pengganti Luis Suarez
Barca memang tengah fokus untuk menggaet penyerang baru guna menggantikan Luis Suarez yang penampilannya makin menurun seiring makin bertambahnya usia.
Suarez pun sudah menyadari bahwa masa kebersamaan dirinya dengan Barca kemungkinan akan segera berakhir.
Sumber: TPortal
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Lionel Messi Restui Kepulangan Dani Olmo ke Barcelona
Liga Inggris 18 November 2019, 22:00 -
Mantap ke Barcelona, Neymar Tolak Kontrak Menggiurkan dari PSG
Liga Spanyol 18 November 2019, 21:40 -
Barcelona Tunggu Tawaran untuk Ivan Rakitic
Liga Inggris 18 November 2019, 21:20 -
Barcelona Siap Telikung MU Demi Gaet Milenkovic
Liga Spanyol 18 November 2019, 19:50 -
Barcelona Tidak Permasalahkan Start Lambat Antoine Griezmann
Liga Spanyol 18 November 2019, 18:40
LATEST UPDATE
-
Indonesia vs Bahrain: Duel Sengit Perebutan Tiket Piala Dunia 2026
Tim Nasional 24 Maret 2025, 02:07
LATEST EDITORIAL
-
4 Pemain dengan Harga Lebih Mahal dari Kylian Mbappe di 2025
Editorial 21 Maret 2025, 08:42 -
Di Mana Mereka Sekarang? 7 Pemain yang Dilepas Barcelona pada 2015
Editorial 21 Maret 2025, 07:23 -
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Gelandang Terbaik Dunia 2017 Versi Xavi
Editorial 21 Maret 2025, 07:12 -
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Dilepas Real Madrid pada 2015
Editorial 20 Maret 2025, 10:39