Campos: Rahasia Ramos? Dia Berlatih dengan Beckham
Rero Rivaldi | 12 April 2017 14:40
Bola.net - - Paulo Campos, asisten manajer Real Madrid ketika masih ditangani Vanderlei Luxemburgo, belum lama ini mengungkap rahasia yang membuat Sergio Ramos bisa mencetak begitu banyak gol dari situasi bola mati.
Ramos mendapatkan kesempatan debutnya di era Luxemburgo dan Campos, namun ia tak sampai sukses mencetak gol perdananya di Madrid.
Sang bek baru berhasil mencatatkan namanya di papan skor melawan Olympiakos, beberapa hari setelah Luxemburgo dipecat dari jabatannya.
Campos kemudian menyatakan bahwa pria Brasil itu memberikan lampu hijau atas kedatangan Ramos dari Sevilla.
Vanderlei menyetujui kedatangannya. Dia adalah pemain masa depan. Kami langsung tahu dia adalah pria yang hebat dengan ambisi besar. Ramos ingin terus berkembang. Dia seorang pekerja keras dan juga cerdas, tutur Campos di ESPN FC.
Campos kemudian menjelaskan bagaimana Ramos mendapatkan ketajamannya, sesuatu yang jarang dimiliki oleh seorang bek.
Ketika latihan berakhir, dia tinggal bersama Casillas, Ronaldo, dan Beckham, untuk melatih tendangan, finishing, dan banyak hal. Mereka melakukannya tiga kali per pekan dan selama 40 menit usai tiap sesi, lanjutnya.
Dia tak terlalu tinggi, namun cerdas dan punya timing yang luar biasa. Lompatan vertikalnya sungguh mengagumkan. Dia seperti tahu ke mana bola akan mengarah. Seperti bukan bola yang mengarah padanya, namun dia yang mencari bola. Dia sulit dihentikan.
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Real Madrid Boyong 22 Pemain ke Markas Bayern
Liga Champions 11 April 2017, 19:46 -
Tanpa Hummels, Bayern Diprediksi Tetap Bisa Saingi Madrid
Liga Champions 11 April 2017, 19:25 -
Bale: Zidane Pahami Madrid Luar dan Dalam
Liga Spanyol 11 April 2017, 17:07 -
Bayern di Allianz Arena: 7 Laga, 30 Gol, Kebobolan 2
Liga Champions 11 April 2017, 15:49 -
Dortmund Dituduh Sengaja Cederai Lewandowski Jelang Madrid
Liga Eropa Lain 11 April 2017, 15:15
LATEST UPDATE
-
Ambisi Pribadi yang Justru Menelan Patrick Kluivert
Tim Nasional 21 Maret 2025, 15:20 -
Diogo Costa Bocorkan Obrolan dengan Ronaldo Sebelum Hentikan Penalti Eriksen
Piala Eropa 21 Maret 2025, 15:15 -
Tampil Gemilang Musim Ini, Ousmane Dembele Pantas Raih Ballon d'Or?!
Liga Eropa Lain 21 Maret 2025, 14:45 -
Bologna: Bukti Perencanaan Lebih Penting dari Pemain Bintang
Liga Italia 21 Maret 2025, 14:13 -
Maarten Paes di Timnas Indonesia: 14 Kali Kebobolan dari 7 Laga
Tim Nasional 21 Maret 2025, 13:45 -
Padahal Pegang Rekor, Harry Kane Merasa Gol-Golnya Dianggap Remeh
Piala Eropa 21 Maret 2025, 13:45
LATEST EDITORIAL
-
4 Pemain dengan Harga Lebih Mahal dari Kylian Mbappe di 2025
Editorial 21 Maret 2025, 08:42 -
Di Mana Mereka Sekarang? 7 Pemain yang Dilepas Barcelona pada 2015
Editorial 21 Maret 2025, 07:23 -
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Gelandang Terbaik Dunia 2017 Versi Xavi
Editorial 21 Maret 2025, 07:12 -
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Dilepas Real Madrid pada 2015
Editorial 20 Maret 2025, 10:39