Calderon Minta Ronaldo Bertahan di Madrid
Rero Rivaldi | 20 Juni 2017 13:00
Bola.net - - Mantan presiden Real Madrid, Ramon Calderon, mendukung Cristiano Ronaldo untuk bertahan di Bernabeu, terlepas dari laporan yang mengatakan ia ingin hengkang.
Pemenang empat trofi Ballon d'Or diyakini ingin meninggalkan Madrid musim panas ini usai dituding menggelapkan pajak oleh pihak berwajib di Spanyol belum lama ini.
Hal tersebut kemudian jadi pemberitaan besar di berbagai media dunia dan kabarnya sosok berusia 32 tahun berhasrat kembali ke Manchester United.
Calderon berada di Real ketika klub membeli Ronaldo dari Setan Merah di 2009 silam.
Akan jadi kesalahan besar jika Florentino Perez tak mencoba mempertahankannya, tutur Calderon di talkSPORT.
Dia sudah memecahkan semua rekor di klub, dia memenangkan tiga Liga Champions dalam empat tahun dan La Liga tahun ini. Dia sudah menjadi pemain yang amat penting. Butuh waktu dan usaha lama dari saya untuk merekrutnya karena United tidak ingin menjualnya. Kami harus mempertahankannya.
Saya kira dia akan bertahan. Semoga. Akan jadi bisnis yang amat buruk jika menjualnya. Tidak peduli apa yang bisa kami dapat darinya. Tidak ada pengganti untuknya. Saya tidak melihat siapapun bisa menggantikannya. Semoga dia bertahan hingga pensiun nanti.
Baca Juga:
- Presiden Madrid: Kami Akan Senang Jika Punya Messi
- Arsenal Siapkan 30 Juta Euro untuk Arda Turan
- Tinggalkan Barca, Mathieu Segera Gabung Sporting
- Presiden Madrid Ogah Singgung Soal Ronaldo
- Ronaldo Dipercaya Akan Tetap Bertahan di Real Madrid
- Diduga Bikin Kesaksian Palsu, Modric Terancam Penjara Lima Tahun
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Ronaldo Dipercaya Akan Tetap Bertahan di Real Madrid
Liga Spanyol 19 Juni 2017, 22:40 -
Diduga Bikin Kesaksian Palsu, Modric Terancam Penjara Lima Tahun
Liga Spanyol 19 Juni 2017, 22:29 -
Rayu Ronaldo, Klub Gurem Jerman Ini Tawarkan Bir Gratis
Liga Spanyol 19 Juni 2017, 21:50 -
CEO Bayern: Gosip Ronaldo Tidak Berdasar dan Mirip Dongeng
Liga Eropa Lain 19 Juni 2017, 21:19 -
Bantah Rumor Ronaldo, Bayern Rilis 'Bebek Merah'
Liga Eropa Lain 19 Juni 2017, 20:18
LATEST UPDATE
-
Bintang Muda RB Leipzig Ini Masuk Daftar Belanja Manchester United
Liga Inggris 22 Maret 2025, 17:58 -
Syukurlah Fans MU! Cedera Ayden Heaven Tidak Parah dan Segera Latihan Lagi!
Liga Inggris 22 Maret 2025, 17:50 -
Jomplangnya Perbandingan Nilai Pasar Skuad Timnas Indonesia dan Bahrain
Tim Nasional 22 Maret 2025, 16:05 -
Hasil dan Klasemen Putaran ke-3 Kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona Asia
Piala Dunia 22 Maret 2025, 15:10
LATEST EDITORIAL
-
4 Pemain dengan Harga Lebih Mahal dari Kylian Mbappe di 2025
Editorial 21 Maret 2025, 08:42 -
Di Mana Mereka Sekarang? 7 Pemain yang Dilepas Barcelona pada 2015
Editorial 21 Maret 2025, 07:23 -
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Gelandang Terbaik Dunia 2017 Versi Xavi
Editorial 21 Maret 2025, 07:12 -
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Dilepas Real Madrid pada 2015
Editorial 20 Maret 2025, 10:39