Busquets Tutup Mulut Soal Hukuman Ronaldo

Heri | 16 Agustus 2017 08:07
Busquets Tutup Mulut Soal Hukuman Ronaldo
Cristiano Ronaldo. (c) AFP

Bola.net - - Sergio Busquets tak mau ikut campur dalam topik mengenai kartu merah dan hukuman Cristiano Ronaldo. Seperti diketahui, Ronaldo dicekal lima pertandingan akibat tindakannya dalam pertandingan Supercopa de Espana beberapa hari lalu.

Ronaldo mendapatkan kartu kuning kedua karena dinilai melakukan diving. Tidak terima dengan keputusan wasit itu, Ronaldo melakukan protes dan kemudian mendorong wasit dari belakang. Tindakan ini lah yang membuat Ronaldo mendapatkan hukuman yang cukup berat.

Ronaldo dijatuhi larangan bertanding satu laga untuk kartu merahnya dan tambahan empat laga karena mendorong wasit. Pihak Real Madrid sudah mengatakan bahwa hukuman itu tidak bisa diterima dan terlalu keras. Sergio Busquets tak mau berkomentar soal situasi itu.

Madrid memiliki pendapatnya sendiri. Saya tak mau terlibat dalam perdebatan ini. Saya tidak mengerti semua ini. Jika anda ingin bertanya soal Ronaldo, bukankah sebaiknya kepada Madrid saja. Madrid lah yang bisa mengatakan apa yang mereka rasakan, terang Busquets kepada AS.

Real Madrid dan Barcelona masih akan bertarung lagi dalam leg kedua Supercopa de Espana.