Bukti Sentuhan Zinedine Zidane, Real Madrid Sedang dalam Mode 'Mampu Jadi Juara'
Richard Andreas | 2 Desember 2019 06:20
Bola.net - Real Madrid telah berubah, jadi tim berbeda. Los Blancos terbukti tahu caranya menang meski tidak bermain cukup baik. Mereka menunjukkan ambisi dan hasrat untuk jadi juara La Liga.
Teranyar, Madrid tampil sepatutnya untuk mengalahkan Deportivo Alaves 2-1, Sabtu (30/11/2019). Zinedine Zidane membuat sejumlah perubahan pada duel di Estadio de Mendizorroza.
Pertandingan itu sulit, cuaca tidak mendukung. Biar begitu, Sergio Ramos dkk. tetap bisa menemukan cara untuk melewatinya, mengamankan tiga poin di stadion yang sulit.
Madrid versi inilah yang layak dianggap sebagai calon juara. Mengapa? Mengutip Marca, baca selengkapnya di bawah ini ya, Bolaneters!
Madrid yang Dahulu
Dilihat dari berbagai sisi, Madrid inilah yang pernah berjaya beberapa tahun lalu. Zidane mengembalikan kekuatan Los Blancos.
Terlepas dari beberapa rotasi teknis, Zidane menurunkan staring XI yang diisi mayoritas pemain terbaiknya. Nama-nama yang baru bersinar musim ini, seperti Fede Valverde dan Rodrygo Goes diistirahatkan.
Madrid inilah yang layak jadi juara. Berbulan-bulan lalu, mereka bakal terpeleset pada pertandingan sulit di kandang Alaves ini. Namun, Madrid yang sekarang berjuang maksimal untuk membungkus tiga poin kontra Alaves yang bebal di kandang.
Kemenangan seperti inilah yang bisa jadi modal berharga meraih trofi. Madrid tidak perlu selalu bermain brilian, hanya menunjukkan ambisi dan mental untuk tetap menjaga taktik selama 90 menit.
Sentuhan Zidane
Kebangkitan Madrid ini tak lepas dari sentuhan Zidane. Dia berulang kali bicara soal skuad masifnya dan mengaku akan mengandalkan semua pemainnya. Zidana tak segan merotasi skuad dari satu laga ke laga berikutnya.
Juga, Zidane berperan penting dalam kebangkitan Isco. Setelah menepi cukup lama, Isco terbukti masih memiliki gerakan ajaib di lapangan. Dia pun tampak ambisius untuk berkembang dan merebut tempatnya.
Satu hal lain yang patut diperhatikan adalah betapa pentingnya Fede Valverde untuk Madrid yang sekarang. Dia dicadangkan pada laga ini, tetapi lini tengah Madrid jelas tak sama tanpanya.
Zidane memainkannya menjelang akhir pertandingan dan dia nyaris mencetak gol. Valverde adalah salah satu pemain kunci Madrid, juga karena Zidane.
Sumber: Marca
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Madrid Siapkan 70 Juta Pounds Untuk Boyong Aubameyang
Liga Spanyol 1 Desember 2019, 21:19 -
Eden Hazard Diyakini Bakal Jadi Pemain yang Spesial Bersama Real Madrid
Liga Spanyol 1 Desember 2019, 18:45 -
Courtois Terbaik di Dunia dan Paling Layak Kawal Gawang Madrid
Liga Spanyol 1 Desember 2019, 18:25 -
Ambisi Luka Modric: Tutup Karir di Real Madrid
Liga Spanyol 1 Desember 2019, 05:40 -
Real Madrid Ajukan Barter James Rodriguez dengan Pierre-Emerick Aubameyang
Liga Spanyol 1 Desember 2019, 00:40
LATEST UPDATE
-
Langit Biru yang Mencekam: Laga Berat Argentina di Kandang Uruguay
Amerika Latin 20 Maret 2025, 15:59 -
Nomor 10 Timnas Indonesia: Dari Kurniawan Dwi Yulianto Turun ke Ole Romeny
Tim Nasional 20 Maret 2025, 15:35 -
Nonton Live Streaming Australia vs Indonesia di Kualifikasi Piala Dunia 2026
Tim Nasional 20 Maret 2025, 15:30 -
Jadwal Live Streaming Formula 1 Heineken Chinese Grand Prix 2025 di Vidio
Otomotif 20 Maret 2025, 15:29
LATEST EDITORIAL
-
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Dilepas Real Madrid pada 2015
Editorial 20 Maret 2025, 10:39 -
5 Target Alternatif untuk Man Utd Setelah Gagal Rekrut Geovany Quenda
Editorial 19 Maret 2025, 12:40