Bos Jerman Tegaskan Tak Akan Gantikan Zidane di Madrid
Ari Prayoga | 1 Juni 2018 21:21
Bola.net - - Pelatih Jerman, Joachim Low menegaskan bahwa dirinya tak akan menggantikan sosok Zinedine Zidane di kursi entrenador Real Madrid musim depan.
Kamis (31/5) kemarin Zidane secara mengejutkan mengambil keputusan untuk meninggalkan Madrid setelah mempersembahkan berbagai gelar bergengsi dalam 2,5 tahun masa kerjanya sebagai entrenador.
Low pun diyakini berada dalam daftar incaran Madrid untuk menjadi suksesor Zidane selepas gelaran Piala Dunia 2018 nanti. Namun pria 58 tahun itu menegaskan dirinya tak bakal ke Madrid.
Saya benar-benar mengesampingkan hal tersebut, tegas Low seperti dikutip Marca.
Saya yakin mereka akan menemukan suksesor yang kuat untuk Zidane tapi hal itu bukan menjadi kekhawatiran bagi saya, saya di sini bersama Jerman di Piala Dunia sekarang, lanjutnya.
Tekad Pertahankan Gelar Juara Dunia
Low yang sukses mengantar Jerman menjadi juara di Piala Dunia 2014 lalu menyatakan bahwa dirinya berambisi membawa Jerman mempertahankan gelar juara dunia di Rusia nanti.
Di Rusia, Jerman akan mengawali petualangan mereka di Grup F dengan menghadapi Meksiko pada 17 Juni nanti sebelum melawan Swedia dan Korea Selatan. [initial]
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Tanpa Gelar UCL, Madrid Diyakini Bakal Pecat Zidane
Liga Spanyol 31 Mei 2018, 23:29 -
Zidane, Kenangan, Kejayaan dan Siapa Penggantinya?
Liga Spanyol 31 Mei 2018, 22:43 -
Isco Yang Merasa Terhormat Bisa Bermain di Bawah Asuhan Zidane
Liga Spanyol 31 Mei 2018, 22:20 -
Tribute Berkelas Ramos untuk Zidane
Liga Spanyol 31 Mei 2018, 21:52 -
Keputusan Mundur Zidane Tak Dipengaruhi Pemain Madrid
Liga Spanyol 31 Mei 2018, 21:24
LATEST UPDATE
-
Link Live Streaming Uruguay vs Argentina - Kualifikasi Piala Dunia 2026
Amerika Latin 22 Maret 2025, 03:30 -
Uji Coba Lawan Afghanistan, Thailand Menang Mudah
Asia 21 Maret 2025, 23:58 -
Bocoran Eks Striker MU: Sir Alex Ferguson Kembali Melatih Akhir Pekan ini!
Liga Inggris 21 Maret 2025, 23:55 -
Thomas Tuchel Coret 3 Pemain Jelang Laga Inggris vs Albania, Siapa Saja?
Piala Eropa 21 Maret 2025, 23:04 -
5 Pemain Timnas Indonesia yang Bisa Meledak Saat Menghadapi Bahrain
Tim Nasional 21 Maret 2025, 22:01 -
Manchester United Lagi Proses Transfer Striker Tajam Ligue 1 Ini
Liga Inggris 21 Maret 2025, 21:52
LATEST EDITORIAL
-
4 Pemain dengan Harga Lebih Mahal dari Kylian Mbappe di 2025
Editorial 21 Maret 2025, 08:42 -
Di Mana Mereka Sekarang? 7 Pemain yang Dilepas Barcelona pada 2015
Editorial 21 Maret 2025, 07:23 -
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Gelandang Terbaik Dunia 2017 Versi Xavi
Editorial 21 Maret 2025, 07:12 -
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Dilepas Real Madrid pada 2015
Editorial 20 Maret 2025, 10:39