Bojan: Serie A Tak Bisa Pahami Kehebatan Enrique

Editor Bolanet | 25 November 2015 10:07
Bojan: Serie A Tak Bisa Pahami Kehebatan Enrique
Luis Enrique (c) AFP
- Bojan Krkic belum lama ini memberikan penjelasan mengapa Luis Enrique gagal meraih sukses kala ia menukangi AS Roma.


Bos itu hanya sebentar berada di Italia, sebelum akhirnya kembali ke Spanyol dan menukangi Celta Vigo. Tak lama kemudian, ia dipanggil untuk menukangi tim Catalan dan langsung sukses memberikan treble di musim perdananya.


Menurut Bojan, filosofi Enrique amat sulit dipahami oleh kebanyakan pemain di Serie A.


Ada sikap yang berbeda di Italia. Mereka tidak mengerti tipe permainan yang diinginkan Enrique. Mereka terbiasa bermain dengan taktis, tidak mudah untuk membuat mereka semua bergerak ke arah yang sama, ketika mereka sebelumnya diajarkan hal yang amat berbeda, tutur Bojan, mantan pemain Barca yang pernah merumput di Roma dan Milan, pada Marca.


Namun demikian, itu adalah salah satu hal yang ada di luar kendalinya. Di Barcelona, skuat yang ia asuh memiliki pemain terbaik dunia. Hal tersebut akan jadi bantuan yang amat besar.


Barcelona baru saja mencatat kemenangan 6-1 atas AS Roma di Liga Champions dini hari tadi. [initial]


 (as/rer)