Bersinar di Barcelona, Mengapa Gavi Selalu Bermain dengan Tali Sepatu yang Tak Terikat?
Ari Prayoga | 21 Desember 2021 13:48
Bola.net - Bintang belia Barcelona, Pablo Gavi memiliki kebiasaan unik kala merumput di atas lapangan hijau. Kebiasaan itu adalah tak mengikat tali sepatunya.
Beberapa waktu lalu, pemain muda Barcelona lainnya, Nico Gonzalez mengejek kebiasaan Gavi tak mengikat tali sepatunya tersbut lewat sebuah unggahan di Instagram Story.
"Waktunya untuk belajar," tulis Nico disertai dengan foto dirinya tengah mengikat tali sepatu Gavi di tengah lapangan.
Penjelasan Kebiasaan Gavi
Kini, penjelasan soal mengapa Gavi tak pernah mengikat tali sepatunya akhirnya muncul dari jurnalis Spanyol, Marc Marba Prats.
"Gavi telah bermain dengan melepaskan talinya sejak dia masih sangat muda, itu karena dia tidak tahu bagaimana mengikatnya dengan baik," ujar Marba seperti dikutip Sportbible.
"Dia tidak peduli dan dia bermain seperti itu." tambahnya.
Sinar Gavi di Barcelona
Akhir pekan kemarin, Gavi tampil luar biasa dengan menyumbang satu gol dan satu assist kala Barcelona mengalahkan Elche 3-2 dalam partai lanjutan La Liga 2021/22.
Sejak menembus tim utama Barcelona pada musim ini, Gavi tercatat sudah bermain sebanyak 21 laga di semua kompetisi dengan menciptakan satu gol dan tiga assist.
Performa apik yang ditunjukkan pemain bernama lengkap Pablo Martin Paez Gaviria itu membuatnya dipanggil ke tim nasional Spanyol senior meski baru berusia 17 tahun.
Klasemen La Liga
Sumber: Sportbible
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Selain Cavani, Barcelona Juga Inginkan Pemain Manchester United Ini
Liga Inggris 20 Desember 2021, 20:18 -
Pekan Ini, Barcelona Coba Tuntaskan Transfer Edinson Cavani dari Manchester United
Liga Inggris 20 Desember 2021, 16:14 -
Prediksi Sevilla vs Barcelona 22 Desember 2021
Liga Spanyol 20 Desember 2021, 16:03 -
4 Pemain Barcelona yang Bisa Ditukar dengan Anthony Martial
Editorial 20 Desember 2021, 15:36 -
5 Penyerang Incaran Barcelona di Bursa Transfer Januari, Termasuk Pemain MU
Editorial 20 Desember 2021, 14:40
LATEST UPDATE
-
Patrick Kluivert Tak Punya Pilihan, Timnas Indonesia Harus Kalahkan Bahrain
Tim Nasional 22 Maret 2025, 23:16 -
Media Belanda Ikut Analisis Peluang Timnas Indonesia ke Piala Dunia 2026
Tim Nasional 22 Maret 2025, 23:02 -
Hadapi Bahrain, Rizky Ridho Disebut Cocok Kembali Berduet dengan Jay Idzes
Tim Nasional 22 Maret 2025, 22:55 -
Rekor Pertemuan Timnas Indonesia vs Bahrain: Saatnya Garuda Bangkit!
Tim Nasional 22 Maret 2025, 22:34 -
Belajar dari Kekalahan, Ini Solusi Pertahanan Timnas Indonesia vs Bahrain
Tim Nasional 22 Maret 2025, 22:19 -
3 Pemain Bahrain yang Bisa Jadi Mimpi Buruk Timnas Indonesia
Tim Nasional 22 Maret 2025, 22:06 -
Pujian Setinggi Langit Bos Inggris untuk Myles Lewis-Skelly
Piala Dunia 22 Maret 2025, 21:16 -
Cedera Tidak Parah, Alisson Becker Siap Perkuat Liverpool Setelah Jeda
Liga Inggris 22 Maret 2025, 21:00
LATEST EDITORIAL
-
4 Pemain dengan Harga Lebih Mahal dari Kylian Mbappe di 2025
Editorial 21 Maret 2025, 08:42 -
Di Mana Mereka Sekarang? 7 Pemain yang Dilepas Barcelona pada 2015
Editorial 21 Maret 2025, 07:23 -
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Gelandang Terbaik Dunia 2017 Versi Xavi
Editorial 21 Maret 2025, 07:12 -
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Dilepas Real Madrid pada 2015
Editorial 20 Maret 2025, 10:39