Bartra: Siapapun yang Datang, Kami Siap

Editor Bolanet | 25 April 2014 08:42
Bartra: Siapapun yang Datang, Kami Siap
Marc Bartra. (c) Bolanet
- Keputusan FIFA untuk menunda pelaksanaan hukuman embargo transfer terhadap membuat klub raksasa Catalan itu dikabarkan tengah sibuk mencari pemain baru untuk memperkuat skuatnya.

Salah satu bek muda mereka, Marc Bartra, berjanji ia akan dengan senang hati membantu siapapun yang datang ke Camp Nou di musim panas mendatang untuk menyesuaikan diri. Tak lupa, ia juga menambahkan Barca tak perlu mendatangkan bek tambahan, karena menurutnya skuat yang ada sudah cukup memadai.

Ada banyak pembicaraan mengenai kemungkinan datangnya seorang bek tengah anyar ke sini. Mereka yang sudah ada di skuat ini sudah menunjukkan kualitas yang cukup baik untuk membuktikan mereka pantas ada di sini, tutur Bartra menurut laporan ISF.

Siapapun yang datang ke sini, kami akan siap membantu mereka dan mencoba membuat proses penyesuaian diri berjalan secepat mungkin, pungkasnya.

Bartra dan Barcelona kini tengah bersiap menghadapi di laga lanjutan La Liga akhir pekan ini. [initial]

 (isf/rer)