Barcelona Tegaskan Aleix Vidal Tidak Dijual

Editor Bolanet | 29 Juni 2016 01:21
Barcelona Tegaskan Aleix Vidal Tidak Dijual
Aleix Vidal (c) Anadolu Agency
- Raksasa La Liga, dikabarkan menolak untuk melepas bek sayap kanan Aleix Vidal meski sang pemain banjir tawaran dari klub lain di bursa transfer musim panas ini.


Beberapa klub Italia seperti Napoli, Inter Milan, AC Milan hingga jawara Premier League, Leicester City sempat dikaitkan dengan Vidal dalam beberapa bulan belakangan.


Namun demikian seperti dilansir Sport, kubu Barca maupun Vidal saat ini tidak sedang mempertimbangkan tawaran klub lain. Sebaliknya, bek 26 tahun itu justru ingin membuktikan kualitasnya di skuat Blaugrana.


Vidal memang bisa saja menjadi bagian dari tim inti Barca musim depan menyusul hengkangnya Dani Alves ke Juventus. Vidal sadar bahwa performa yang ia tunjukkan hingga kini masih belum mampu memuaskan entrenador Luis Enrique, tapi Barca tetap ingin memberikan kesempatan kedua bagi Vidal. [initial]


 (spo/pra)