Barcelona Tawarkan Dua Pemain untuk Datangkan Neymar
Serafin Unus Pasi | 16 Agustus 2019 21:20
Bola.net - Barcelona mulai meningkatkan usaha mereka untuk memulangkan Neymar. El Blaugrana akan menawarkan dua pemain mereka kepada PSG untuk transfer Neymar.
Pada musim panas ini, Barcelona membuat beberapa pembelian besar. Mereka menghabiskan uang lebih dari 200 juta Euro untuk mendatangkan Antoine Griezmann, Frenkie De Jong ke Camp Nou.
Namun pihak El Blaugrana belum puas dengan pembelian itu. Mereka berencana untuk memboyong Neymar dari PSG untuk membuat lini serang mereka semakin mematikan.
Sport mengklaim bahwa Barcelona bakal melancarkan manuver baru untuk transfer Neymar. Mereka siap menawarkan dua pemain mereka ke PSG untuk transfer Neymar.
Simak situasi transfer Neymar di bawah ini.
Tidak Punya Uang
Menurut laporan tersebut, Barcelona memang memiliki masalah finansial untuk mendatangkan Neymar.
Dana transfer mereka sudah sangat menipis usai membeli banyak pemain di musim panas ini. Untuk itu mereka tidak sanggup membayar mahar transfer Neymar yang bernilai 200 juta Euro.
Untuk itu mereka mencoba untuk mengakali transfer ini dengan menggunakan skema tukar tambah.
Tawarkan Dua Pemain
Laporan itu juga mengklaim bahwa Barcelona sudah menyiapkan dua pemain untuk ditawarkan ke PSG.
Mereka adalah Philippe Coutinho dan Ousmane Dembele. Kedua pemain ini dinilai tidak tampil dengan maksimal dalam dua musim terakhir ini.
Untuk itu mereka menawarkan keduanya ke PSG, karena skuat Les Parisien disebut tertarik menggunakan jasa kedua pemain ini.
Proses Negosiasi
Saat ini kedua klub tengah intens bernegosiasi terkait transfer Neymar.
Mereka berharap transfer ini bisa terealisasi pada minggu depan.
(Sport)
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Datangkan Neymar, Barcelona Disebut Pelihara Bom Waktu
Liga Inggris 15 Agustus 2019, 21:40 -
Neymar Diklaim Bisa Lampaui Cristiano Ronaldo dan Lionel Messi
Liga Inggris 15 Agustus 2019, 17:20 -
5 Klub yang Akan Mati-Matian Untuk Memenangkan Liga Champions Musim Ini
Editorial 15 Agustus 2019, 14:25 -
Transfer Neymar: Real Madrid Tolak Lepas Vinicius ke PSG
Liga Spanyol 15 Agustus 2019, 09:48 -
Legenda Barcelona Ini Tak Keberatan Jika Neymar Pindah ke Real Madrid
Liga Spanyol 15 Agustus 2019, 05:40
LATEST UPDATE
-
Uji Coba Lawan Afghanistan, Thailand Menang Mudah
Asia 21 Maret 2025, 23:58 -
Bocoran Eks Striker MU: Sir Alex Ferguson Kembali Melatih Akhir Pekan ini!
Liga Inggris 21 Maret 2025, 23:55 -
Thomas Tuchel Coret 3 Pemain Jelang Laga Inggris vs Albania, Siapa Saja?
Piala Eropa 21 Maret 2025, 23:04 -
5 Pemain Timnas Indonesia yang Bisa Meledak Saat Menghadapi Bahrain
Tim Nasional 21 Maret 2025, 22:01 -
Manchester United Lagi Proses Transfer Striker Tajam Ligue 1 Ini
Liga Inggris 21 Maret 2025, 21:52
LATEST EDITORIAL
-
4 Pemain dengan Harga Lebih Mahal dari Kylian Mbappe di 2025
Editorial 21 Maret 2025, 08:42 -
Di Mana Mereka Sekarang? 7 Pemain yang Dilepas Barcelona pada 2015
Editorial 21 Maret 2025, 07:23 -
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Gelandang Terbaik Dunia 2017 Versi Xavi
Editorial 21 Maret 2025, 07:12 -
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Dilepas Real Madrid pada 2015
Editorial 20 Maret 2025, 10:39