Barcelona Sukses Kalahkan Sevilla, Apa Sih Rahasianya?
Aga Deta | 28 Februari 2021 04:21
Bola.net - Ronald Koeman mengungkapkan satu kunci sukses Barcelona meraih kemenangan atas Sevilla dalam laga lanjutan La Liga 2020-2021.
Barcelona menantang Sevilla pada laga pekan ke-25 La Liga 2020-2021, Sabtu (28/2/2021) dini hari WIB. Bermain di Ramon Sanchez Pizjuan, Blaugrana memetik kemenangan 2-0.
Ousmane Dembele membuka skor untuk Barcelona pada babak pertama. Blaugrana kemudian bisa memperbesar keunggulan melalui Lionel Messi selepas jeda.
Tambahan tiga poin membuat Barcelona naik ke peringkat kedua klasemen sementara La Liga dengan 53 poin. Mereka terpaut dua poin dari pemuncak klasemen Atletico Madrid.
Sedangkan bagi Sevilla, kekalahan ini membuat mereka turun ke peringkat keempat. Los Nervionenses mengoleksi 48 poin dari 24 laga.
Kunci Kesuksesan Barcelona
Usai pertandingan, Koeman membeberkan kunci kesuksesan timnya mengalahkan Sevilla. Menurutnya, tampil menekan sepanjang pertandingan merupakan faktor krusial untuk mengatasi perlawanan Sevilla.
"Kami mencoba menekan lawan kami tetapi bermain dengan tiga bek tengah dan bek sayap yang tinggi," kata Koeman seperti dilansir dari Marca.
“Itu membuat kami lebih mudah menghentikan permainan Sevilla. Itulah kuncinya."
Sangat Berisiko
Koeman menyadari perubahan gaya bermain sebenarnya cukup berisiko bagi Barcelona. Namun, perubahan strategi tersebut ternyata berbuah hasil manis untuk timnya.
"Itu adalah sistem yang berisiko. Tanpa bola, kami menekan, kami mencoba bermain satu lawan satu," lanjutnya.
"Permainan kami tanpa bola adalah kuncinya. Itu pertandingan yang sangat lengkap," tutupnya.
Klasemen La Liga
Sumber: Marca
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Lautaro Martinez: Barcelona Itu Masa Lalu, Inter Milan adalah Masa Depan Saya!
Liga Inggris 27 Februari 2021, 18:40 -
Mimisan Saat Konferensi Pers, Ronald Koeman Tertekan Jadi Pelatih Barcelona?
Liga Spanyol 27 Februari 2021, 16:16 -
Sambutan untuk Lionel Messi Jika Pindah ke MLS, Franco Jara: Saya Cium Kakinya!
Liga Spanyol 27 Februari 2021, 15:16 -
5 Faktor yang Membuat Barcelona Bakal Dipermalukan Sevilla Lagi
Liga Spanyol 27 Februari 2021, 08:45 -
Jadwal dan Link Live Streaming Sevilla vs Barcelona di Vidio
Liga Spanyol 27 Februari 2021, 07:43
LATEST UPDATE
-
Lupakan Australia, Timnas Indonesia Fokus Hadapi Bahrain
Tim Nasional 22 Maret 2025, 19:57 -
Bintang Muda RB Leipzig Ini Masuk Daftar Belanja Manchester United
Liga Inggris 22 Maret 2025, 17:58 -
Syukurlah Fans MU! Cedera Ayden Heaven Tidak Parah dan Segera Latihan Lagi!
Liga Inggris 22 Maret 2025, 17:50
LATEST EDITORIAL
-
4 Pemain dengan Harga Lebih Mahal dari Kylian Mbappe di 2025
Editorial 21 Maret 2025, 08:42 -
Di Mana Mereka Sekarang? 7 Pemain yang Dilepas Barcelona pada 2015
Editorial 21 Maret 2025, 07:23 -
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Gelandang Terbaik Dunia 2017 Versi Xavi
Editorial 21 Maret 2025, 07:12 -
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Dilepas Real Madrid pada 2015
Editorial 20 Maret 2025, 10:39