Barcelona Resmi Dapatkan Arthur

Editor Bolanet | 10 Juli 2018 05:56
Barcelona Resmi Dapatkan Arthur
Arthur Melo. (c) GE
- mengumumkan kesuksesan transfer Arthur Henrique Ramos de Oliveira Melo dari . Dengan transfer ini, maka dipastikan langsung bergabung dengan Barca saat ini juga.


Barcelona sudah lama berusaha untuk membeli Arthur. Setelah saling sikut dengan beberapa klub Eropa lainnya, Barca akhirnya memenangkan persaingan ini pada bulan Maret silam. Saat itu Barca menjalin kesepakatan transfer dengan Arthuir dan pihak Gremio. Barca membeli opsi transfer Arthur.



Meski transfer Arthur sudah dipastikan, tapi Barca tidak menyatakan kapan mereka akan mengambil opsi itu. Baru dalam beberapa hari terakhir saja Barca mendekati Gremio dan mengambil keputusan untuk membeli Arthur pada bursa kali ini. (fcb/hsw)

1 dari 3 halaman

Harga Transfer

Harga Transfer

Barcelona mengumumkan via laman resmi mereka soal harga sang gelandang. Secara keseluruhan, harga Arthur bisa mencapai 40 juta euro, jika semua syarat dan ketentuan terpenuhi.

Di Barca, Arthur diikat dengan kontrak panjang berdurasi enam musim. Nilai buyout Arthur juga dipasang sangat tinggi, sebesar 400 juta euro.

Pernyataan resmi Barca berbunyi: Barcelona dan Gremio sudah menyetujui transfer Arthur Henrique Ramos de Oliveira Melo, setelah kedua klub mencapai kesepakatan Maret lalu. Transfer ini akan membuat Arthur langsung bergabung dengan skuat Barcelona.

Biaya transfer ini adalah 31 juta euro dengan 9 juta euro dalam berbagai variabel. Arthur akan menandatangani kontrak di barca selama enam musim, sampai akhir musim 2023/34. Nilai buyout-nya ditetapkan sebesar 400 juta euro.
2 dari 3 halaman

Menggantikan Paulinho

Menggantikan Paulinho

Untuk bisa mendapatkan Arthur, Barcelona harus berpikir keras. Membeli dan membayar biaya transfer Arthur hanyalah tantangan pertama. Tantangan selanjutnya adalah memberikan tempat kepada sang gelandang di tim Barca.

La Liga memiliki aturan setiap tim hanya boleh mendaftarkan tiga pemain non Uni Eropa di tim mereka. Sebelumnya, Barca sudah punya Philippe Coutinho, Yerry Mina, dan Paulinho. Untuk mendapatkan Arthur, Barca harus melepas salah satunya, dan akhirnya Paulinho yang dikorbankan.

Selain itu, kedatangan Arthur ini juga menguatkan rumor tentang deal rahasia Barca dengan Nike. Rumornya, Barca harus selalu memiliki minimal dua pemain asal Brasil di tim utama mereka.