Barcelona Permalukan Thailand di Laga Uji Coba
Editor Bolanet | 8 Agustus 2013 01:27
Kemenangan besar skuad besutan Gerardo Martino tersebut menjadi yang kedua, setelah lima hari sebelumnya Blaugrana menghancurkan delapan gol tanpa balas. Pada laga di Bangkok, sang bintang anyar, sukses mencetak gol perdana bagi klub barunya.
Selain Neymar, enam gol Barcelona lainnya dicatat oleh brace Lionel Messi, hattrick Pedro Rodriguez, serta satu gol lainnya dicetak oleh Alexis Sanchez. Sementara gol tunggal tim Thailand dilesakkan oleh Teerasil Dangda di akhir babak pertama.
Keberadaan Neymar sebagai starter di skuad Tata Martino dianggap cukup mengejutkan, mengingat diagnosa gangguan anaemia di awal pekan ini. Selain itu, dua nama pemain muda, Frank Bagnack dan Sergi Roberto turut menghiasi skuad utama.
Dominasi Barcelona di laga ini kembali dipertontonkan, dengan gelontoran lima gol di babak pertama. Neymar membuka skor pada menit ke-13, menyusul penalti La Pulga dua menit berselang. Di menit ke-19, Pedro segera kembali memperbesar skor menjadi 3-0.
Enam menit kemudian, Messi kembali mencatat gol keduanya. Menyusul gol kedua Pedro di menit ke-35. Menjelang 45 menit pertama usai, Dangda sukses mengeksekusi penalti bagi tuan rumah, dan menutup paruh pertandingan dengan skor 1-5.
Di awal babak kedua, Pedro mencatatkan hattrick-nya pada menit ke-48. Dan pesta gol Barca akhirnya ditutup oleh gol Alexis satu menit berselang. Laga pun berakhir dengan skor 7-1 untuk kemenangan Blaugrana.
Pada pertandingan uji coba pra musim Asia selanjutnya, skuad Martino bakal melawat ke Kuala Lumpur, Malaysia, guna menghadapi tim Malaysia XI pada Sabtu besok. [initial]
(gl/atg)
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Cruyff Lagi-lagi Ragukan Kehebatan Duet Messi-Neymar
Liga Spanyol 7 Agustus 2013, 15:00 -
Jordi Alba: Meski Ada Neymar, Messi Masih Tetap Nomor Satu
Liga Spanyol 7 Agustus 2013, 11:00 -
Liga Spanyol 6 Agustus 2013, 21:00
-
Tak Hanya Anemia, Neymar Kehilangan Berat Badan
Liga Spanyol 6 Agustus 2013, 05:10 -
Terserang Anemia, Neymar Harus Diet Khusus
Liga Spanyol 4 Agustus 2013, 19:45
LATEST UPDATE
-
Man of the Match Inggris vs Albania: Myles Lewis-Skelly
Piala Eropa 22 Maret 2025, 05:11 -
Hasil Inggris vs Albania: Skor 2-0
Piala Eropa 22 Maret 2025, 04:41 -
Pesan Penyemangat Mees Hilgers Untuk Timnas Indonesia Usai Dihajar Australia
Tim Nasional 22 Maret 2025, 04:32 -
Link Live Streaming Uruguay vs Argentina - Kualifikasi Piala Dunia 2026
Amerika Latin 22 Maret 2025, 03:30 -
Uji Coba Lawan Afghanistan, Thailand Menang Mudah
Asia 21 Maret 2025, 23:58 -
Bocoran Eks Striker MU: Sir Alex Ferguson Kembali Melatih Akhir Pekan ini!
Liga Inggris 21 Maret 2025, 23:55
LATEST EDITORIAL
-
4 Pemain dengan Harga Lebih Mahal dari Kylian Mbappe di 2025
Editorial 21 Maret 2025, 08:42 -
Di Mana Mereka Sekarang? 7 Pemain yang Dilepas Barcelona pada 2015
Editorial 21 Maret 2025, 07:23 -
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Gelandang Terbaik Dunia 2017 Versi Xavi
Editorial 21 Maret 2025, 07:12 -
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Dilepas Real Madrid pada 2015
Editorial 20 Maret 2025, 10:39