Barcelona Juga Pantau Marco Reus

Editor Bolanet | 13 Mei 2013 14:55
Barcelona Juga Pantau Marco Reus
Marco Reus. © AFP
- Juara La Liga musim 2012-13, Barcelona FC dikabarkan tertarik dengan kualitas yang dimiliki Marco Reus. Ia diproyeksi sebagai pengganti David Villa.

Menurut harian ; Mundo Deportivo, Los Azulgrana kepincut dengan performa Reus bersama Borussia Dortmund pada musim ini. Barca juga berniat mendatangkan sang pemain pada Juli mendatang.

Reus adalah salah satu faktor penting kesuksesan Die Borussen menuju babak final Liga Champions.

Namun, transfer Mario Gotze ke Bayern Munich pada Juli mendatang, diduga akan menyulitkan langkah Barca untuk mendapatkan pemain berusia 23 tahun tersebut. Karena pihak Dortmund tak ingin terlalu banyak kehilangan pemain penting.

Hal itu tak akan membuat niat Barca mundur. David Villa dan Alexis Sanchez yang terus diberitakan bakal hengkang pada musim depan, akan digunakan Barcelona sebagai alat barter untuk menggaet Reus pada musim depan.[initial]

Rosell: Barca Tetap yang Terbaik di Planet Bumi

Editorial - Barisan Pencetak Quin-trick Dalam Satu Laga (mnd/rdt)