Barcelona Didakwa Bersalah dalam Kasus Penyuapan Wasit
Abdi Rafi Akmal | 11 Maret 2023 13:30
Bola.net - Satu lagi masalah akan menimpa Barcelona. Klub asal Catalunya itu didakwa bersalah dalam kasus dugaan penyuapan wasit.
Baru-baru ini ada temuan menarik mencuat di Spanyol. Barcelona diketahui membayar sekitar 8,4 juta Euro kepada komite wasit Spanyol, Jose Maria Enrique Negreira dari tahun 2001 hingga tahun 2018.
Tindakan tersebut membuat geger sepak bola Spanyol. Banyak pihak mendesak La Liga untuk memberikan hukuman yang berat kepada tim asal Catalunya tersebut.
Baru-baru ini, Kejaksaan Spanyol memberikan dakwaan kepada Barcelona. Mereka menyebut Barcelona telah melakukan pelanggaran penyuapan terhadap komite wasit.
Simak informasi selengkapnya di bawah ini.
Pernyataan Resmi
Kejaksaan Spanyol resmi mendakwa Barcelona bersalah karena melakukan tindakan penyuapan terhadap komite wasit.
"FC Barcelona telah diketahui menjalin perjanjian rahasia dengan Jose Maria Enriquez Negreira dalam kapasitasnya sebagai wakil presiden dari Komite Arbitrase teknis," buka pernyataan resmi Kejaksaan Spanyol.
"Barcelona memberikan sejumlah uang kepada Jose Maria Enriquez Negreira yang diketahui perjanjian itu cenderung membuat FC Barcelona diuntungkan keputusan wasit di pertandingan."
Dipersilakan Ajukan Banding
Menurut laporan yang beredar di Spanyol, Barcelona dipersilakan untuk membela diri untuk dakwaan tersebut.
Mereka diminta untuk membuktikan bahwa mereka tidak melakukan tindakan suap seperti yang dituduhkan.
Pihak La Liga juga menyiapkan investigasi internal untuk mengetahui dugaan suap yang dilakukan Barcelona. Bahkan Presiden La Liga, Javier Tebas meminta Joan Laporta untuk mundur dari kursi Presiden Barcelona jika ia tidak mampu menjelaskan transaksi mencurigakan itu.
Sudah Dibantah
Beberapa waktu yang lalu, Laporta secara terbuka membantah tuduhan bahwa timnya menyuap wasit dalam kurun waktu tersebut.
Ia menyebut bahwa pembayaran kepada Jose Maria Enriquez Negreira itu merupakan pembayaran untuk konsultan teknikal untuk membantu tim pelatih mendapatkan informasi terkait pertandingan.
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Jorge Mendes Rancang Rencana untuk Segera Keluarkan Ansu Fati dari Barcelona
Liga Spanyol 10 Maret 2023, 22:43 -
Robert Lewandowski Sudah Jadi Cules Sejati
Liga Spanyol 10 Maret 2023, 16:17 -
Jadwal Liga Spanyol Malam Ini, Sabtu 11 Maret 2023 - Minggu 12 Maret 2023
Liga Spanyol 10 Maret 2023, 09:15
LATEST UPDATE
-
Jomplangnya Perbandingan Nilai Pasar Skuad Timnas Indonesia dan Bahrain
Tim Nasional 22 Maret 2025, 16:05 -
Hasil dan Klasemen Putaran ke-3 Kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona Asia
Piala Dunia 22 Maret 2025, 15:10 -
Klasemen Putaran ke-3 Kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona Asia
Tim Nasional 22 Maret 2025, 15:05 -
Timnas Argentina Mulai Terbiasa Bermain Tanpa Lionel Messi
Piala Dunia 22 Maret 2025, 14:48 -
Puja dan Puji untuk Myles Lewis-Skelly
Piala Dunia 22 Maret 2025, 14:14 -
Kesan Pertama Laga Timnas Inggris Bersama Thomas Tuchel, Apa yang Baru?
Piala Dunia 22 Maret 2025, 13:45
LATEST EDITORIAL
-
4 Pemain dengan Harga Lebih Mahal dari Kylian Mbappe di 2025
Editorial 21 Maret 2025, 08:42 -
Di Mana Mereka Sekarang? 7 Pemain yang Dilepas Barcelona pada 2015
Editorial 21 Maret 2025, 07:23 -
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Gelandang Terbaik Dunia 2017 Versi Xavi
Editorial 21 Maret 2025, 07:12 -
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Dilepas Real Madrid pada 2015
Editorial 20 Maret 2025, 10:39