Barcelona Cari Striker Baru, Luis Suarez Woles
Serafin Unus Pasi | 1 November 2018 15:20
Bola.net - - Penyerang Barcelona, Luis Suarez memberikan komentar mengenai rumor Barcelona yang tengah mencari penyerang baru. Suarez sendiri menanggapi rumor itu dengan santai karena menurutnya wajar jika El Blaugrana mencari amunisi baru.
Pemain Timnas Uruguay itu pertama kali pindah ke Barcelona pada tahun 2014 silam. Semenjak saat itu ia menjadi mimpi buruk bagi para barisan pertahanan lawan Barca, di mana ia sudah mengemas total 159 gol dari 212 penampilan bagi Blaugrana.
Namun dua musim terakhir, performa Suarez cenderung menurun. Alhasil pihak Barcelona dikabarkan tengah mencari penyerang baru untuk melapisi sang striker di lini serang Barca.
Menanggapi rumor tersebut, Suarez mengakui tidak keberatan jika Barca mencari penyerang baru. "Tahun ini saya sudah berusia 31 tahun," ujarnya kepada Sport890.
Baca komentar lengkap sang pemain di bawah ini.
Usia Senja
Suarez sendiri mengakui bahwa dirinya saat ini sudah mulai termakan usia, sehingga ia tidak bisa tampil setajam saat ia pertama kali datang ke Barcelona.
Untuk itu Suarez menilai wajar-wajar saja jika Barcelona mencari penyerang tajam baru untuk menjaga lini serang mereka tetap tajam.
"Jika Barcelona memutuskan untuk mencari pemain no 9 yang baru, saya rasa normal-normal saja." tandasnya.
Banyak Kandidat
Sejauh ini Barcelona memang dikaitkan dengan sejumlah penyerang top. Namun belakangan ini nama-nama itu mengerucut menjadi dua nama.
Nama pertama adalah Roberto Firmino. Penyerang Liverpool ini tampil moncer bersama The Reds dalam dua tahun terakhir sehingga ia dinilai bakal cocok menjadi penerus Suarez.
Selain Firmino, Barcelona juga dikabarkan mengincar sosok Kryzsztof Piatek. Wonderkid Genoa itu tampil mengesankan musim ini sehingga Barca tertarik untuk mendapatkan pemain yang dilabeli sebagai The Next Robert Lewandowski.
Kontrak Panjang
Suarez sendiri masih terikat kontrak hingga tahun 2021 mendatang. Musim ini ia sudah mengemas 7 gol dan 6 assist bagi Las Azulgrana.
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
MU Persilahkan Paul Pogba Pergi?
Liga Inggris 31 Oktober 2018, 17:20 -
6 Pemain Muda Barcelona Yang Bisa Tampil Lawan Cultural Leonesa
Editorial 31 Oktober 2018, 14:25 -
Barcelona Siapkan 6 Pemain Muda untuk Coppa del Rey
Liga Spanyol 31 Oktober 2018, 08:47 -
Lopetegui Dipecat, Valverde: Saya Kira Saya Punya Superpower!
Liga Spanyol 31 Oktober 2018, 08:30 -
Bagi Allegri, Hanya Trofi Liga Champions yang Bisa Tingkatkan Level Juventus
Liga Champions 31 Oktober 2018, 08:00
LATEST UPDATE
-
Mimpi Buruk Sydney, Dendam Riffa, Duel Penentu Nasib di SUGBK
Tim Nasional 23 Maret 2025, 13:59 -
Italia di Ujung Tanduk: Gli Azzurri Terancam Tenggelam di Dortmund
Piala Eropa 23 Maret 2025, 13:21 -
Portugal Mencoba Menghidupkan Bara Semangat dari Abu Kekalahan
Piala Eropa 23 Maret 2025, 13:03 -
Jadwal Siaran Langsung Formula 1 China 2025 di Vidio, 21-23 Maret 2025
Otomotif 23 Maret 2025, 12:21 -
Link Live Streaming Formula 1 2025, Jangan Lupa Dukung Pembalap Jagoanmu!
Otomotif 23 Maret 2025, 12:21 -
Otomotif 23 Maret 2025, 12:21
-
Jadwal Lengkap Swiss Open 2025, 18-23 Maret 2025
Bulu Tangkis 23 Maret 2025, 12:20 -
Link Live Streaming Turnamen Bulu Tangkis Swiss Open 2025, 18-23 Maret 2025
Bulu Tangkis 23 Maret 2025, 12:20 -
Hasil Lengkap Pertandingan Swiss Open 2025, 18-23 Maret 2025
Bulu Tangkis 23 Maret 2025, 12:19
LATEST EDITORIAL
-
4 Pemain dengan Harga Lebih Mahal dari Kylian Mbappe di 2025
Editorial 21 Maret 2025, 08:42 -
Di Mana Mereka Sekarang? 7 Pemain yang Dilepas Barcelona pada 2015
Editorial 21 Maret 2025, 07:23 -
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Gelandang Terbaik Dunia 2017 Versi Xavi
Editorial 21 Maret 2025, 07:12 -
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Dilepas Real Madrid pada 2015
Editorial 20 Maret 2025, 10:39