Barcelona Akan Menangkan Liga Champions Musim Ini
Serafin Unus Pasi | 2 September 2019 19:40
Bola.net - Sebuah keyakinan diungkapkan oleh Gerard Pique. Bek Barcelona itu optimistis bahwa timnya bakal kembali menjuarai Liga Champions di musim 2019/2020.
Sebagai raksasa Eropa, Barcelona sudah lama tidak menjuarai Liga Champions. Mereka terakhir kali memenangkan trofi itu pada musim 2014/2015 yang lalu.
Sejak saat itu, Barca kesulitan untuk menembus partai final. Pencapaian terbaik mereka dalam empat musim terakhir adalah menembus semifinal, di mana mereka dikalahkan oleh Liverpool, setelah tiga musim sebelumnya mereka terhenti di babak perempat final.
Namun Pique menegaskan bahwa timnnya siap bersaing untuk menjadi juara Liga Champions musim ini. "Saya rasa kami tidak mengalami kegugupan di turnamen ini," beber Pique kepada Marca.
Baca komentar lengkap sang bek di bawah ini.
Akan Bersaing
Pique secara terbuka mengakui timnya tidak tampil apik di beberapa musim terakhir pada ajang Liga Champions. Namun ia menilai timnya akan kembali berjuang untuk menjuarai kejuaraan Eropa tersebut.
"Memang benar di dua musim terakhir kami tidak bermain dengan baik di Liga Champions. Namun kami tidak akan melupakan itu semua."
"Ada dua opsi bagi kami yaitu berjuang untuk menjadi juara atau memprioritaskan kompetisi yang lain. Namun yang terpenting saat ini adalah tim ini memiliki kesamaan visi agar kami bisa bergerak ke arah yang sama."
Abaikan Kritik
Pique juga enggan mengomentari kritik-kritik yang saat ini tengah menimpa timnya.
Ia menegaskan bahwa timnya tidak akan terpengaruh akan itu semua dan fokus dengan pekerjaan yang tengah mereka kerjakan.
"Sejak akhir musim lalu ada beberapa opini mengenai klub ini, namun kami tidak mau ambil pusing akan itu semua." ia menandaskan.
Laga Perdana
Barcelona akan mengawali perjalanan fase grup mereka di Liga Champions dengan laga yang sulit.
Mereka akan bertandang ke Signal Iduna Park, markas Borussia Dortmund pada tanggal 18 September mendatang.
(Marca)
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Gigit Jari! Neymar Sudah Hampir Pasti Batal ke Barcelona
Liga Spanyol 1 September 2019, 18:39 -
Coutinho Yakin Bisa Tampil Lebih Bagus Bagi Bayern
Bundesliga 1 September 2019, 15:50 -
Valverde Sayangkan Kegagalan Barcelona Kalahkan Osasuna
Liga Spanyol 1 September 2019, 11:21 -
Valverde Bantah Cadangan Rakitic Terkait Spekulasi Transfer Sang Gelandang
Liga Spanyol 1 September 2019, 10:59 -
Ansu Fati Pecahkan Rekor Pencetak Gol Termuda Barcelona
Liga Spanyol 1 September 2019, 09:42
LATEST UPDATE
-
Cara Nonton Live Streaming Timnas Indonesia vs Bahrain dari HP Kamu!
Tim Nasional 25 Maret 2025, 18:01 -
Anak Pelatih Timnas Indonesia Masuk Radar Manchester United
Liga Inggris 25 Maret 2025, 17:51 -
Bersama Miliano Jonathans, Timnas Indonesia Bakal Punya Arjen Robben!
Tim Nasional 25 Maret 2025, 17:05 -
Depok, dari Sana Mengalir Darah Indonesia di Tubuh Miliano Jonathans
Tim Nasional 25 Maret 2025, 16:39 -
Bolivia vs Uruguay: Adu Strategi dan Ketahanan di Ketinggian El Alto
Amerika Latin 25 Maret 2025, 15:56 -
Pengakuan Patrick Kluivert Tentang Kabar Naturalisasi Miliano Jonathans
Tim Nasional 25 Maret 2025, 15:48
LATEST EDITORIAL
-
5 Pemain Terbaik Dunia 2015 Versi Yaya Toure
Editorial 25 Maret 2025, 12:29 -
5 Pemain yang Bisa Jadi Penerus Ronaldo di Timnas Portugal
Editorial 25 Maret 2025, 11:53 -
Di Mana Mereka Sekarang? 3 Pemain MU Paling Underrated Era Sir Alex Ferguson
Editorial 24 Maret 2025, 12:37 -
5 Eks Pemain Premier League yang Bisa Diboyong Arsenal
Editorial 24 Maret 2025, 12:10