Barca Minta Alves Segera Buat Keputusan

Editor Bolanet | 9 Juni 2015 07:01
Barca Minta Alves Segera Buat Keputusan
Dani Alves (c) AFP
- sudah memberi tahu Dani Alves untuk segera mengambil keputusan terkait kontrak baru di klub.

Pemain berusia 32 tahun tersebut mengakui bahwa ia bisa pergi dari Camp Nou andai tak mendapat tawaran yang memuaskan dari raksasa Catalan, kala merayakan treble winners Barcelona belum lama ini.

Namun demikian, presiden Josep Maria Bartomeu, lantas mendesak Alves untuk segera memperpanjang kontraknya di Barca.

Alves sudah dinanti tawaran resmi dari klub selama beberapa pekan. Ia sudah mendapat tawaran dua tahun, plus satu tahun lagi, dan ia harus memutuskan apa yang ingin ia lakukan. Kami tidak bisa memberi pengaruh apapun, jelas Bartomeu pada TV3.

Wakil presiden Jordi Mestre juga mengungkap hal serupa usai klub resmi menggaet Aleix Vidal.

Kami sudah membuat tawaran yang saya kira cukup bagus. Semua kini ada di tangannya, jelasnya. [initial]

 (tv3/rer)