'Barca Masih Percaya Ter Stegen'

Editor Bolanet | 8 Oktober 2015 10:29
'Barca Masih Percaya Ter Stegen'
Marc-Andre Ter Stegen (c) AFP
- masih terus menaruh kepercayaan pada Marc-Andre Ter Stegen, meski sang kiper dianggap melakukan beberapa blunder kala dipercaya menggantikan Claudio Bravo di pekan awal La Liga musim ini.

Hal tersebut merupakan pendapat dari rekannya di Blaugrana, Sergi Roberto, yang menyebut mental kiper Jerman amat kuat dalam menghadapi semua kritik yang ditujukan padanya.

Ia amat kuat secara mental, jelas Roberto pada RAC1.

Tahun lalu kami memenangkan Copa del Rey dan Liga Champions bersama dirinya. Kami amat percaya padanya dan musim ini banyak orang melihat kesalahan-kesalahan yang bukan sepenuhnya menjadi tanggung jawab dirinya.

Barcelona tengah duduk di peringkat empat klasemen sementara La Liga dengan 15 poin. [initial]

 (rac/rer)