Bale Ingin Tampil Kontra Villarreal

Editor Bolanet | 13 September 2013 01:35
Bale Ingin Tampil Kontra Villarreal
Bale bersama dua rekan barunya Marcelo dan Benzema. (c) AFP
- Pekan ini Real Madrid akan tampil menghadapi dalam lanjutan La Liga musim 2013-14. Dan Gareth Bale mengaku ingin melakoni debutnya di pertandingan tersebut.

Hari ini (12/09/13), pihak manajemen Los Blancos mengadakan konferensi pers guna memperkenalkan pemain termahal dunia itu kepada media. Bale juga sudah berlatih bersama rekan-rekan barunya.

Sebelum merapat ke Santiago Bernabeu, Bale diketahui dirundung cedera. Namun saat jeda internasional (Kualifikasi Piala Dunia 2014), eks itu tampil selama 31 menit bagi Timnas , ketika melawan .

Pemain yang bersangkutan pun merasa dirinya telah fit dan siap bermain. Saya merasa dalam kondisi fisik mumpuni. Pekan kemarin saya telah berlatih dengan Timnas Wales -- tentu saja kondisi saya tidak seprima punggawa Madrid lainnya, namun saya berharap bisa membela tim secepat mungkin, ujar Bale di situs resmi klub.

Tetapi saya tidak bisa memastikan apa-apa, anda akan mengetahui sendiri saat laga (kontra Villarreal) dimulai. Saya berharap sesegera mungkin dapat menjadi bagian dari skuad Madrid, pungkasnya.[initial]

Gareth Bale Sadar Besarnya Tekanan di Real Madrid

Pique: Bale Bisa Kesulitan Beradaptasi di Madrid

Ibra Samakan Saga Bale Dengan Kala Dirinya ke Barca

Bale Sudah Mengikuti Sesi Latihan Real Madrid (rmfc/rdt)