Atletico Resmi Ajukan Protes Wasit Derby Madrid
Heri | 1 Oktober 2018 04:46
- Kinerja wasit di Spanyol nampaknya masih akan terus menjadi bahan kontroversi. Kali ini, wasit Juan Martinez Munuera yang menjadi sorotan karena performanya dalam pertandingan derby kota Madrid dinilai sangat buruk.
Pihak Atletico Madrid merasa dirugikan dengan berbagai keputusan wasit dalam pertandingan panas itu. Mereka pun mengajukan protes resmi kepada pihak La Liga karena melihat wasit lebih berpihak kepada tuan rumah Real Madrid.
Ada beberapa insiden yang dipermasalahkan oleh Atletico. Yang paling utama adalah insiden penalti akibat handball Casemiro.
Simak protes Atletico Madrid selengkapnya dengan scroll ke bawah.
Berbagai Insiden
Pada babak pertama, Casemiro nampak menghentikan umpan silang Koke dengan tangan kananya. Para pemain Atletico langsung mengajukan protes, tapi wasit bergeming dan bahkan tak mau melihat tayangan ulang insiden itu.
Atletico Madrid mempertanyakan mengapa wasit tidak memeriksa tayangan ulang (VAR) dalam insiden penalti Casemiro itu. Normalnya, wasit akan memeriksa VAR jika ada indikasi peluang pelanggaran di kotak penalti.
Lalu juga ada beberapa insiden lainnya, terutama saat situasi bola mati. Para pemain Madrid dinilai kerap melanggar penggaa Atletico. Salah satunya adalah ketika Jose Gimenez didorong dengan sengaja oleh Sergio Ramos saat sama-sama mengantisipasi bola atas.
Protes Atletico
Berikut adalah protes dari Atletico.
"Setelah melihat kembali berbagai penggunaan dan konsultasi VAR dalam situasi yang serupa dalam banyak pertandingan, Atletico Madrid meminta klarisfikasi dari Komite Teknis Wasit terkait situasi ini," tulis Atletico di akun Twitter resmi mereka.
"Ada kebingunan besar yang disebabkan oleh kriteria yang berbeda-beda dalam menanggapi situasi yang sama. Ada wasit yang berinisatif melihat tayangan ulang di monitor. Ada wasit yang mengabaikannya meski telah terjadi kontroversi yang jelas.
"Kami percaya klarifikasi ini akan penting untuk memfasilitasi kinerja para profesional. INi juga akan penting untuk menghindari kebingungan di pihak fans."
Video Gokil Wajib Ditonton
Lihat kembali dukungan spartan yang ditunjukkan para pendukung timnas Indonesia.
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Ini Alasan Sesungguhnya Ronaldo Tinggalkan Real Madrid
Liga Champions 30 September 2018, 22:09 -
Liga Spanyol 30 September 2018, 18:33
-
Lawan Atletico, Vinicius Sebut Madrid Layak Menang
Liga Spanyol 30 September 2018, 15:44 -
Sukses Lakoni Debut Buat Vinicius Girang
Liga Spanyol 30 September 2018, 15:10 -
Griezmann Dinginkan Perseteruannya dengan Ramos
Liga Spanyol 30 September 2018, 14:41
LATEST UPDATE
-
Uji Coba Lawan Afghanistan, Thailand Menang Mudah
Asia 21 Maret 2025, 23:58 -
Bocoran Eks Striker MU: Sir Alex Ferguson Kembali Melatih Akhir Pekan ini!
Liga Inggris 21 Maret 2025, 23:55 -
Thomas Tuchel Coret 3 Pemain Jelang Laga Inggris vs Albania, Siapa Saja?
Piala Eropa 21 Maret 2025, 23:04 -
5 Pemain Timnas Indonesia yang Bisa Meledak Saat Menghadapi Bahrain
Tim Nasional 21 Maret 2025, 22:01 -
Manchester United Lagi Proses Transfer Striker Tajam Ligue 1 Ini
Liga Inggris 21 Maret 2025, 21:52
LATEST EDITORIAL
-
4 Pemain dengan Harga Lebih Mahal dari Kylian Mbappe di 2025
Editorial 21 Maret 2025, 08:42 -
Di Mana Mereka Sekarang? 7 Pemain yang Dilepas Barcelona pada 2015
Editorial 21 Maret 2025, 07:23 -
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Gelandang Terbaik Dunia 2017 Versi Xavi
Editorial 21 Maret 2025, 07:12 -
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Dilepas Real Madrid pada 2015
Editorial 20 Maret 2025, 10:39