Atletico Madrid vs Real Madrid, Eden Hazard Ingin Bikin Gol dan Menang
Richard Andreas | 27 September 2019 08:30
Bola.net - Eden Hazard sudah tidak sabar menyambut El Derbi Madrileno pertamanya sejak resmi mengenakan kostum Real Madrid. Minggu (29/9/2019) dini hari WIB, Los Blancos bakal menyambangi Wanda Metropolitano, kandang Atletico Madrid.
Seperti biasanya, laga ini selalu berjalan sengit dan penuh gengsi. Kualitas kedua tim musim ini tidak jauh berbeda, sama-sama masih belum maksimal.
Saat ini Madrid berada di puncak klasemen sementara dengan 14 poin dari 6 pertandingan, Atleti mengekor di peringkat ketiga dengan 13 poin. Sebab itu, duel ini jelas akan mengubah wajah papan atas klasemen sementara.
Bagi Hazard, derby pertamanya ini jelas akan sangat berarti. Baca komentar selengkapnya di bawah ini ya, Bolaneters!
Panasnya Derby
Hazard memang belum pernah merasakan panasnya derby Madrid, tapi dia tahu atmosfernya akan sangat intens. Duel ini dibalut dengan rivalitas, hasrat, dan gengsi di antara dua tim kuat dalam satu kota.
"Pada jenis pertandingan seperti ini, Anda bisa memahami rasanya, hasratnya, rivalitas fans, khususnya karena ini merupakan dua tim dari kota yang sama seperti Real Madrid dan Atletico," tutur Hazard kepada Sport.
"Hasrat saya untuk derby ini adalah bisa mencetak gol dan menang. Saya hanya ingin membuat fans gembira."
Kekuatan Mental
Lebih lanjut, Hazard tahu pertandingan kali ini bukan hanya soal teknik. Justru mental pemain yang akan jadi penentu. Dia berharap rekan-rekan setimnya bisa berkonsentrasi dan fokus sepanjang laga.
"Dalam laga derby, mentalitas adalah hal yang sangat penting dan jika Anda berusaha lebih keras, Anda akan menang. Ketika Anda terjun ke dunia sepak bola, Anda pasti tahu betapa pentingnya laga derby," lanjut Hazard.
"Anda tahu apa yang perlu Anda lakukan, Anda harus menang, tidak perlu menjelaskan apa pun pada rekan setim."
"Saya mempersiapkan diri dengan cara biasanya. Saya tidak punya rutinitas khusus, hanya mencoba berkonsentrasi sebelum pertandingan dan memberikan yang terbaik di lapangan," pungkasnya.
Sumber: Sport
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Setelah Madrid, Solari Kini Buka Peluang Melatih Klub Premier League
Liga Spanyol 26 September 2019, 22:54 -
Akhiri Paceklik Gol, Vinicius Merasa lega
Liga Spanyol 26 September 2019, 22:00 -
Debut dan Cetak Gol, Malam yang Sempurna untuk Rodrygo
Liga Spanyol 26 September 2019, 21:40 -
Rodrygo: Jangan Samakan Saya dengan Ronaldo!
Liga Spanyol 26 September 2019, 21:20 -
Diouf Menyesal Tolak Barca dan Madrid Demi Liverpool
Liga Inggris 26 September 2019, 20:55
LATEST UPDATE
-
Puja dan Puji untuk Myles Lewis-Skelly
Piala Dunia 22 Maret 2025, 14:14 -
Kesan Pertama Laga Timnas Inggris Bersama Thomas Tuchel, Apa yang Baru?
Piala Dunia 22 Maret 2025, 13:45 -
Timnas Argentina Berjarak Satu Poin dari Piala Dunia 2026
Piala Dunia 22 Maret 2025, 13:32 -
Optimisme Timnas Bahrain Curi Poin di Jakarta
Tim Nasional 22 Maret 2025, 11:46
LATEST EDITORIAL
-
4 Pemain dengan Harga Lebih Mahal dari Kylian Mbappe di 2025
Editorial 21 Maret 2025, 08:42 -
Di Mana Mereka Sekarang? 7 Pemain yang Dilepas Barcelona pada 2015
Editorial 21 Maret 2025, 07:23 -
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Gelandang Terbaik Dunia 2017 Versi Xavi
Editorial 21 Maret 2025, 07:12 -
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Dilepas Real Madrid pada 2015
Editorial 20 Maret 2025, 10:39