Atletico Catat Rekor Penalti Terburuk
Asad Arifin | 16 April 2017 20:31
Bola.net - - Kemenangan Atletico Madrid atas Osasuna dengan skor 3-0, Sabtu (15/4), menyisakan sebuah catatan yang buruk. Pasalnya, Atletico kini resmi menyandang klub dengan rasio kesuksesan penalti yang paling buruk di La Liga.
Pada laga melawan Osasuna, Atletico mendapatkan dua tendangan penalti yang terjadi di penghujung babak kedua. Namun, Yannick-Fereira Carrasco dan Thomas Partey yang maju sebagai eksekutor keduanya gagal menjalankan tugasnya.
Kegagalan kedua pemain tersebut membuat catatan buruknya rasio kesuksesan pemain Atletico saat mengambil tendangan penalti. Seperti dikutip dari Opta, musim ini Atletico sudah mendapatkan delapan tendangan penalti. Namun, enam di antaranya gagal dikonversi menjadi gol.
Jadi, rasio kesuksesan penalti anak asuh Diego Simeone saat ini hanya 25 persen saja. Paling buruk di antara klub-klub lain di La Liga pada musim ini.
Dua gol penalti yang sukses menjadi gol bagi Atletico dieksekusi oleh Fernando Torres dan Kevin Gameiro. Sementara itu, enam eksekusi yang gagal masing-masing oleh Carrasco, Thomas, Antoine Griezmann [dua kali], Torres, Gabi.
Mungkin kami tidak berlatih tendangan penalti dengan cukup, tapi kami juga melihat bahwa kiper lawan yang cukup bagus, kata Carrasco usai laga melawan Osasuna.
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Highlights La Liga: Sporting Gijon 2-3 Real Madrid
Open Play 15 April 2017, 23:41 -
Allegri: Neymar dan Dybala Bintang Masa Depan
Liga Inggris 15 April 2017, 23:40 -
Tanpa BBC, Madrid Susah Payah Tundukkan Sporting
Galeri 15 April 2017, 23:34 -
Hasil Pertandingan Sporting Gijon vs Real Madrid: Skor 2-3
Liga Spanyol 15 April 2017, 23:17 -
Bale Tak Setuju Real Madrid Datangkan Coutinho?
Liga Spanyol 15 April 2017, 07:30
LATEST UPDATE
-
Menpora dan Ratu Tisha Jadi Pembicara di Forum PBB, Ini yang Dibahas
Olahraga Lain-Lain 21 Maret 2025, 03:55 -
Link Live Streaming Paraguay vs Chile - Kualifikasi Piala Dunia 2026
Amerika Latin 21 Maret 2025, 03:00 -
Kontrak di Real Madrid Kian Menipis, Antonio Rudiger Cuek!
Liga Spanyol 21 Maret 2025, 01:47 -
Link Live Streaming Kroasia vs Prancis - Perempat Final UEFA Nations League
Piala Eropa 21 Maret 2025, 01:42 -
Link Live Streaming Denmark vs Portugal - Perempat Final UEFA Nations League
Piala Eropa 21 Maret 2025, 01:35 -
Link Live Streaming Italia vs Jerman - Perempat Final UEFA Nations League
Piala Eropa 21 Maret 2025, 01:25 -
Banding Ditolak, Laga Barcelona vs Osasuna Tetap Digelar Pekan Depan
Liga Spanyol 21 Maret 2025, 01:18
LATEST EDITORIAL
-
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Dilepas Real Madrid pada 2015
Editorial 20 Maret 2025, 10:39 -
5 Target Alternatif untuk Man Utd Setelah Gagal Rekrut Geovany Quenda
Editorial 19 Maret 2025, 12:40