Asyik! Madrid Bakal Beri Milan Diskon Untuk Transfer Isco

Dimas Ardi Prasetya | 4 Agustus 2021 23:21
Asyik! Madrid Bakal Beri Milan Diskon Untuk Transfer Isco
Gelandang Real Madrid, Isco (c) AP Photo

Bola.net - Raksasa La Liga Real Madrid dikabarkan bersedia menerima bayaran hanya sebesar 15 juta euro saja dari AC Milan untuk merekrut Isco.

Madrid sedang berbenah pada musim panas ini. Mereka tak cuma berusaha membentuk tim sesuai visi Carlo Ancelotti.

Advertisement

Namun Madrid juga sekaligus berusaha menurunkan beban gaji klub. Sekarang beban itu sudah berkurang dengan kepergian Sergio Ramos dan Raphael Varane.

Mereka juga sudah melepas Brahim Diaz. Ia dipinjamkan ke AC Milan selama dua musim.

1 dari 2 halaman

Madrid Tetapkan Harga Jual Isco

Real Madrid pun disebut masih akan melepas beberapa pemainnya lagi. Salah satunya adalah Isco.

Ia disebut tak masuk dalam rencana Carlo Ancelotti. Madrid pun disebut sudah menetapkan harga jual pemain 29 tahun tersebut.

Kabarnya Madrid siap melepasnya dengan harga relatif murah, 20 juta euro saja. Bagi AC Milan, tentu saja ini adalah kabar yang sangat bagus.

Milan memang sangat membutuhkan Isco. Sebab mereka mencari pengganti bagi Hakan Calhanoglu.

2 dari 2 halaman

Madrid Beri Diskon Buat Milan

Namun kini ada kabar lebih bagus lagi bagi AC Milan. Real Madrid siap memberikan potongan harga pada Rossoneri untuk transfer Isco.

Kabar itu diklaim oleh Corriere dello Sport. Laporan itu menyebut Madrid siap melepasnya dengna harga hanya 15 juta euro saja.

Madrid memberikan diskon ini karena mereka ingin secepatnya meringankan beban gaji klub. Menurut laporan itu, Isco digaji enam juta euro per tahunnya.

Madrid juga disebut ingin melepasnya pada musim panas ini karena tidak ingin kehilangan servisnya secara gratis. Ya, kontrak Isco memang akan berakhir tahun depan.

AC Milan sendiri bisa senang dengan diskon dari Real Madrid tersebut. Namun mereka tetap harus bisa menego Isco agar mau potong gaji di San Siro.

(Corriere)