Ancelotti Sebut Melempemnya Madrid Sebagai Dinamika Sepakbola

Editor Bolanet | 11 Maret 2015 07:40
Ancelotti Sebut Melempemnya Madrid Sebagai Dinamika Sepakbola
Carlo Ancelotti (c) AFP
- Pelatih Real Madrid, Carlo Ancelotti memberikan pendapatnya mengenai tren performa buruk timnya memasuki akhir musim. Setelah ditahan imbang Villarreal dan kalah dari Athletic Bilbao di liga domestik, Real semalam takluk 3-4 dari Schalke dalam laga leg kedua babak 16 besar Liga Champions (10/03).

Menurut Ancelotti, drastisnya penurunan performa Real merupakan bagian dari dinamika sepakbola. Ia menilai bahwa tak ada yang mengira performa Madrid menjadi seperti ini setelah menutup tahun 2014 dengan rekor impresif kemenangan beruntun di seluruh kompetisi.

Segalanya berubah sangat cepat dalam sepakbola. Tak ada yang mengira bahwa kami akan bermain seburuk ini pada Desember lalu, ungkap Ancelotti seperti dilansir situs resmi UEFA.

Fans memberikan dukungan yang kami perlukan, cemoohan mereka membuat kami bangun. Para pemain dan saya sendiri akan memperbaiki keadaan ini. Kami adalah profesional yang tak ingin terlihat seperti badut. [initial]

 (uefa/mri)