Ancelotti Sebut Madrid Kini Siap Tatap Derby

Editor Bolanet | 5 Februari 2015 07:35
Ancelotti Sebut Madrid Kini Siap Tatap Derby
Carlo Ancelotti. (c) AFP
- Carlo Ancelotti menegaskan bahwa Real Madrid kini siap menghadapi Atletico Madrid, dalam laga derby yang bakal berlangsung di La Liga akhir pekan ini.

Madrid baru saja menang 2-1 atas Sevilla di Bernabeu dini hari tadi. Tim kini unggul empat poin atas , meski usai laga dilaporkan bahwa beberapa pemain bintang seperti Sergio Ramos dan James Rodriguez mengalami cedera.

Derby merupakan pertandingan yang penting, karena di beberapa pertandingan terakhir melawan mereka kami tidak mendapat hasil yang terlalu baik. Kami harus melakukan yang terbaik untuk menang, jelas Ancelotti pada laman resmi klub.

Ini akan jadi pertandingan yang sulit, namun kami percaya bahwa kami bisa mengubah segalanya nanti. Kami tidak berpikir tentang bagaimana kami bisa memperlebar jarak dengan Atletico. Kami amat termotivasi karena ini adalah derby Madrid, pungkasnya. [initial]

  (rma/rer)