Ancelotti Samai Rekor Rijkaard di Barca

Editor Bolanet | 7 Desember 2014 11:06
Ancelotti Samai Rekor Rijkaard di Barca
Rijkaard bersama Lionel Messi. (c) marca
- Kesuksesan Carlo Ancelotti membawa Real Madrid menang dalam 18 laga secara beruntun di semua ajang ternyata membuatnya menyamai rekor serupa yang pernah diraih Frank Rijkaard di .

Madrid sempat mengalami start yang jelek di awal musim ini. Namun sejak 16 September lalu, tepatnya di laga lawan Basel, mereka mampu terus mencatatkan kemenangan hingga laga kontra Celta Vigo, Minggu (07/12).

Mereka terus menang dalam 18 laga. Rinciannya: 11 laga di La Liga, 5 laga di Liga Champions dan 2 laga di Copa del Rey. Selain itu, mereka juga berhasil mencetak 67 gol dalam rentang waktu tersebut dan hanya kebobolan 9 kali saja.

Rekor 18 kemenangan beruntun itu pun menjadi rekor baru bagi Madrid. Selain itu, rekor tersebut juga menyamai rekor yang diraih oleh Rijkaard kala membesut Barca pada musim 2005-2006. Blaugrana menciptakan rekor tersebut pada rentang waktu Oktober 2005 hingga Januari 2006.

Berikut rincian kemenangan yang diraih Madrid dari periode bulan September hingga Desember 2014 ini.

 (isf/dim)