Ancelotti Percaya Potensi Bale Belum Tergali

Editor Bolanet | 18 Januari 2014 17:05
Ancelotti Percaya Potensi Bale Belum Tergali
Ancelotti komentari Bale. (c) AFP
- Meski didatangkan dengan bandrol termahal di dunia, sejauh ini Gareth Bale masih dianggap belum bisa membuktikan kemampuannya itu di .

Pemain yang sebelumnya membela Tottenham itu memang sudah mencetak beberapa gol dan assist, namun apa yang ia tunjukkan disebut tak sebanding dengan banyaknya uang yang dikeluarkan oleh Los Blancos.

Ia mencetak banyak gol dan assist. Ia melakukan kerja yang baik sejauh ini, tutur Carlo Ancelotti, menanggapi pertanyaan wartawan soal penampilan Bale.

Bisakah ia melakukan lebih baik? Ya, karena ia bisa bekerjasama dengan rekan setimnya. Normal saja bagi seorang pemain yang baru beradaptasi dengan budaya baru, gaya sepakbola yang baru dan negara yang baru, pungkas sang entrenador.

Madrid akan menghadapi Real Betis di pekan lanjutan La Liga. [initial]

 (rma/rer)