Ancelotti Minta Bale Lebih Ganas di Clasico

Editor Bolanet | 16 Maret 2015 07:22
Ancelotti Minta Bale Lebih Ganas di Clasico
Gareth Bale (c) AFP
- Carlo Ancelotti mengaku puas dengan permainan Gareth Bale, namun meminta sang pemain tampil lebih ganas, kala tim melawan pada 22 Maret mendatang.

Pemain Wales itu memborong dua gol, kala Real Madrid menang 2-0 atas Levante di La Liga dini hari tadi. Hasil tersebut membuat tim masih terus menguntit Barca di puncak klasemen sementara, dengan selisih satu poin.

Bale terlihat amat termotivasi dan ia terus bermain dengan sepenuh hati. Seluruh tim terlihat jauh lebih termotivasi dan fokus. Semua orang tahu bahwa mereka harus melakukannya, tutur Ancelotti pada reporter.

Kami sudah melakukannya di babak pertama pertandingan tadi. Namun pekan depan, kami harus melakukannya di sepanjang pertandingan, pungkasnya. [initial]

 (rma/rer)