Ancelotti Buka Rahasia Ketenangan di Hadapan Media

Editor Bolanet | 20 November 2014 07:43
Ancelotti Buka Rahasia Ketenangan di Hadapan Media
Carlo Ancelotti. (c) AFP
- Carlo Ancelotti belum lama ini menjelaskan rahasia di balik sikap tenang yang kerap ia tunjukkan kala menghadapi media dan para pemain.

Menurutnya, sikap tersebut muncul lantaran ia menganggap bahwa semua kritik dan komentar dari publik merupakan bagian dari pekerjaannya sebagai seorang manajer Real Madrid.

Tidak, saya tidak pernah marah karena itu merupakan bagian dari pekerjaan saya. Amat penting bagi saya untuk mendiskusikan semua hal dengan serius. Di Anfield, saya sempat marah, namun saya langsung meminta maaf. Namun saya tidak seharusnya bereaksi seperti itu. Saya tidak pernah berbohong pada media, saya selalu mengatakan apa yang saya pikirkan, tutur Ancelotti pada RNE.

Saya tidak ingin mendapat pujian untuk semuanya, karena sebagian besar prestasi yang saya raih dipersembahkan oleh pemain. Mereka juga tidak marah ketika terjadi sesuatu, mereka fokus pada pekerjaan mereka. Saya sama sekali tidak punya masalah dalam memotivasi mereka, pungkasnya.

Madrid akan menghadapi di La Liga akhir pekan ini. [initial]


 (isf/rer)