Aguero Angkat Bicara Soal Spekulasi Kepindahannya dari Barcelona, Apa Katanya?
Dimas Ardi Prasetya | 8 Agustus 2021 18:10
Bola.net - Sergio Aguero memastikan pada para fans Barcelona bahwa ia tak akan pergi dari Camp Nou dan akan menuntaskan kontraknya di klub Catalan.
Aguero merapat ke Barcelona pada musim panas 2021 ini. Ia gabung Blaugrana secara gratis.
Sebab kontraknya di Manchester City sudah berakhir. Akan tetapi kemudian ada kabar yang mengejutkan.
Aguero disebut emosi dan ingin segera membatalkan kontraknya di Barcelona. Pasalnya ia kecewa melihat Lionel Messi cabut dari Camp Nou.
Kata Aguero Soal Masa Depannya di Barcelona
Sergio Aguero akhirnya angkat bicara soal gosip kepergiannya dari Barcelona. Bomber asal Argentina ini membantah kabar tersebut.
Ia menenangkan fans Barcelona dengan menegaskan akan bertahan di Camp Nou. Aguero juga memastikan ia akan memenuhi kewajibannya secara penuh di klub Catalan.
"Jangan khawatir. Anda memiliki saya sepanjang tahun," seru Aguero seperti dilansir Goal.
Perpisahan Aguero dengan Messi
Sergio Aguero sebelumnya sudah mengucapkan salam perpisahannya kepada Lionel Messi. Ia mengucapkan salam itu via akun media sosialnya di Instagram.
"Semua yang terbaik dalam apapun yang datang temanku. Dan selalu dengan senyum itu. Aku mencintaimu."
Lionel Messi sendiri kabarnya akan gabung PSG usai cabut dari Barcelona. Ia disebut dikontrak dua tahun di klub Ligue 1 tersebut. Sementara itu Sergio Aguero sendiri dikontrak Blaugrana selama satu tahun saja.
(Goal)
Berita Barcelona Lainnya:
- Pochettino Panaskan Spekulasi Kepindahan Messi ke PSG
- Selasa, Messi Bakal Diperkenalkan Sebagai Pemain Baru PSG?
- Terungkap, Manchester United Juga Coba Dekati Lionel Messi
- Setelah Lukaku, Chelsea Bakal Amankan Pemain Barcelona Ini?
- Juventus Segera Amankan Transfer Miralem Pjanic?
- Ditinggal Messi, Sergio Aguero Bakal Tetap di Barcelona
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Lionel Messi Akan Gelar Konferensi Pers Hari Minggu Besok
Liga Spanyol 7 Agustus 2021, 20:10 -
Daftar Skuad Barcelona untuk Trofi Joan Gamper vs Juventus: Tak Ada Lionel Messi
Liga Spanyol 7 Agustus 2021, 18:30 -
Cetak 672 Gol untuk Barcelona, Siapa Lawan Favorit Lionel Messi?
Liga Italia 7 Agustus 2021, 17:25 -
10 Pemain yang Paling Sering Main Bareng Lionel Messi di Barcelona
Liga Spanyol 7 Agustus 2021, 17:02
LATEST UPDATE
-
Man of the Match Inggris vs Albania: Myles Lewis-Skelly
Piala Eropa 22 Maret 2025, 05:11 -
Hasil Inggris vs Albania: Skor 2-0
Piala Eropa 22 Maret 2025, 04:41 -
Pesan Penyemangat Mees Hilgers Untuk Timnas Indonesia Usai Dihajar Australia
Tim Nasional 22 Maret 2025, 04:32 -
Link Live Streaming Uruguay vs Argentina - Kualifikasi Piala Dunia 2026
Amerika Latin 22 Maret 2025, 03:30
LATEST EDITORIAL
-
4 Pemain dengan Harga Lebih Mahal dari Kylian Mbappe di 2025
Editorial 21 Maret 2025, 08:42 -
Di Mana Mereka Sekarang? 7 Pemain yang Dilepas Barcelona pada 2015
Editorial 21 Maret 2025, 07:23 -
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Gelandang Terbaik Dunia 2017 Versi Xavi
Editorial 21 Maret 2025, 07:12 -
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Dilepas Real Madrid pada 2015
Editorial 20 Maret 2025, 10:39