Agar Aman dari Maling dan Pengutil, Real Madrid Gunakan Teknologi Anti-Drone di Tempat Latihan
Afdholud Dzikry | 17 Oktober 2019 10:25
Bola.net - Demi menjaga dan meningkatkan keamanan di pusat latihan, Real Madrid akan menggunakan teknologi anti-drone untuk memastikan para pemain dan staf pelatih dalam situasi aman.
Seperti dilansir Marca, serangkaian kasus pencurian menimpa para pemain Real Madrid dalam beberapa tahun terakhir. Sebagian besar terjadi saat para pemain sedang tidak berada di rumah atau tengah menjalani pertandingan bersama skuat Los Blancos.
Tidak ingin kejadian seperti ini terulang lagi, Real Madrid pun berusaha meningkatkan sistem keamanan bagi para pemain dan staf pelatih. Real Madrid bahkan telah bertemu dengan kepolisian setempat untuk membicarakan sistem pengamanan yang tepat.
Dan salah satu yang tengah diupayakan adalah penerapan teknologi anti-drone. Perangkat ini nantinya akan ditempatkan di Valdebebas dengan harapan agar para pemain terhindar dari kejadian yang tidak menyenangkan atau bahkan yang bisa mengancam jiwa mereka.
Valdebebas yang terletak dekat bandara Madrid-Barajas Adolfo Suarez sebenarnya terbilang aman dari invasi pesawat mini nirawak yang banyak dijual bebas di pasaran. Namun, Real Madrid tidak ingin terlena dan lengah mengingat teknologi drone juga bertambah canggih.
Drone di Dunia Olahraga
Drone sebenarnya bukan peralatan yang baru di dunia olahraga. Pesawat dengan kamera yang dikendalikan dari jarak jauh tersebut kerap digunakan merekam olahraga ekstrem.
Klub-klub sepak bola seperti Granada juga menggunakan drone untuk merekam setia sesi latihan yang mereka lakukan. Pengambilan gambar dari udara membuat tim pelatih mampu melihat secara detail pergerakan para pemainnya sebagai bahan evaluasi ke depannya.
Namun drone juga belakangan digunakan untuk tujuan lain. Salah satunya adalah untuk memata-matai tim lawan seperti yang dilakukan Gremino terhadap lawannya di Copa Libertadores, Lanus. Bahkan Drone kini bisa digunakan untuk tujuan yang lebih jahat lagi.
Marak Pencurian
Sementara itu, kasus pencurian memang marak menimpa para pemain La Liga. Dalam beberapa tahun belakangan, setidaknya 13 pemain mengalami kejadian yang sama.
Dari daftar ini, pemain Real Madrid yang paling banyak menjadi korban. Casemiro merupakan korban terbaru dari rentetan perampokan yang menimpa para pemain La Liga. Beberapa waktu lalu, rumah pemain Real Madrid itu disatroni tamu tidak diundang.
Tidak hanya pemain, pelatih Real Madrid, Zinedine Zidane juga nyaris jadi korban.
Berikut ini adalah pemain-pemain La Liga lainnya yang rumahnya pernah kemalingan:
1. Casemiro (Real Madrid)
2. Karim Benzema (Real Madrid)
3. Lucas Vazquez (Real Madrid)
4. Marco Asensio (Real Madrid)
5.Isco (Real Madrid)
6.Alvaro Morata (Atletico Madrid)
7. Gerard Pique (Barcelona)
8. Jordi Alba (Barcelona)
9. Kevin-Prince Boateng (Barcelona musim 2019)
10. Joaquin (Real Betis)
11. William Carvalho (Real Betis)
12.Ezequiel Garay (Valencia)
13. Gabriel Paulista (Valencia)
Sumber: Marca
Disadur oleh: Liputan6.com (Penulis: Marco Tampubolon/ Editor: Edu Krisnadefa)
Published: 17/10/2019
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Markas Barcelona Kisruh, El Clasico Pindah ke Santiago Bernabeu?
Liga Spanyol 16 Oktober 2019, 22:30 -
Luka Jovic Bukan Pembelian Flop Real Madrid
Liga Spanyol 16 Oktober 2019, 22:00 -
Luka Jovic Sosok Striker yang Sempurna di Lini Serang Real Madrid
Liga Spanyol 16 Oktober 2019, 20:54 -
Cedera-Cedera Konyol Para Pesepakbola Dunia, Ada yang Gara-Gara Cukur Bulu Kaki
Bola Indonesia 16 Oktober 2019, 19:30 -
Terungkap, AC Milan Nyaris Datangkan Dani Ceballos
Liga Italia 16 Oktober 2019, 18:00
LATEST UPDATE
-
Italia di Ujung Tanduk: Gli Azzurri Terancam Tenggelam di Dortmund
Piala Eropa 23 Maret 2025, 13:21 -
Portugal Mencoba Menghidupkan Bara Semangat dari Abu Kekalahan
Piala Eropa 23 Maret 2025, 13:03 -
Jadwal Siaran Langsung Formula 1 China 2025 di Vidio, 21-23 Maret 2025
Otomotif 23 Maret 2025, 12:21 -
Link Live Streaming Formula 1 2025, Jangan Lupa Dukung Pembalap Jagoanmu!
Otomotif 23 Maret 2025, 12:21 -
Otomotif 23 Maret 2025, 12:21
-
Jadwal Lengkap Swiss Open 2025, 18-23 Maret 2025
Bulu Tangkis 23 Maret 2025, 12:20 -
Link Live Streaming Turnamen Bulu Tangkis Swiss Open 2025, 18-23 Maret 2025
Bulu Tangkis 23 Maret 2025, 12:20 -
Hasil Lengkap Pertandingan Swiss Open 2025, 18-23 Maret 2025
Bulu Tangkis 23 Maret 2025, 12:19 -
Prancis di Tepi Jurang: Balikkan Defisit 0-2 atau Gugur di Kandang
Piala Eropa 23 Maret 2025, 11:46 -
Matador Butuh Pedang yang Lebih Tajam untuk Jinakkan Oranye
Piala Eropa 23 Maret 2025, 11:32
LATEST EDITORIAL
-
4 Pemain dengan Harga Lebih Mahal dari Kylian Mbappe di 2025
Editorial 21 Maret 2025, 08:42 -
Di Mana Mereka Sekarang? 7 Pemain yang Dilepas Barcelona pada 2015
Editorial 21 Maret 2025, 07:23 -
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Gelandang Terbaik Dunia 2017 Versi Xavi
Editorial 21 Maret 2025, 07:12 -
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Dilepas Real Madrid pada 2015
Editorial 20 Maret 2025, 10:39