Adriano Ingin Lebih Banyak Bantu Barcelona

Editor Bolanet | 20 Februari 2015 04:17
Adriano Ingin Lebih Banyak Bantu Barcelona
Adriano dan Pedro (c) AFP
- Bek kanan , mengungkapkan bahwa dirinya selalu siap memberikan kemampuan terbaiknya setiap dipercaya tampil.

Adriano sejauh ini telah tampil di 16 pertandingan Barcelona di semua kompetisi dan telah mencetak dua gol.

Meskipun tak selalu menjadi pilihan utama di skuat Barcelona, Adriano menegaskan bahwa dirinya tak ingin menyerah dan akan meyakinkan Luis Enrique ia bisa diandalkan saat dipercaya tampil.

Saya berada dalam kondisi yang bagus dan saya ingin membantu tim. Saya berharap untuk mendapatkan lebih banyak kesempatan bermain untuk membantu rekan setim, ujarnya.

Saya selalu siap setiap kali pelatih Luis Enrique menginginkan saya bermain, tandasnya.[initial]

 (as/dzi)