Abaikan Usia, Ronaldo Siap Bermain Beberapa Tahun Lagi
Aga Deta | 27 Januari 2018 21:00
Bola.net - - Cristiano Ronaldo saat ini sudah memasuki usia 32 tahun. Bintang Real Madrid itu bisa dibilang sedang memasuki tahap akhir dari karir sepakbolanya.
Meskipun begitu, Ronaldo rupanya tidak terlalu memikirkan usianya. Pemain asal Portugal itu mengatakan bahwa ia siap bermain beberapa tahun lagi di level tertinggi.
Saya harus mempersiapkan diri agar tetap berada di level elit. Bagi saya, usia tidak begitu penting jika Anda memperhatikan tubuh dan pikiran Anda, melakukan hal yang benar dan bekerja dengan cara yang benar, dengan hati-hati, kata Ronaldo seperti dikutip dari AS.
Usia tidak penting. Dua tahun terakhir ini adalah karir saya yang paling sukses, 2017 adalah tahun yang hebat dan menunjukkan bahwa usia sebenarnya bukanlah hal yang paling penting.
Saya bahagia dan bisa terus bermain lama. Saya ingin bekerja, menikmati bekerja dengan orang lain, memenangkan piala. Saya dalam kondisi bagus, saya sudah siap untuk beberapa tahun lagi.
Ronaldo sendiri bergabung dengan Madrid pada tahun 2009 dengan status pemain termahal dunia saat itu. Ia meraih kesuksesan besar di Santiago Bernabeu dengan menyabet tiga trofi Liga Champions.
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Zidane Melihat Madrid Punya Masa Depan Cerah
Liga Spanyol 26 Januari 2018, 23:39 -
Gawat! Madrid Tanpa Isco dan Sergio Ramos di Mestalla
Liga Spanyol 26 Januari 2018, 23:04 -
Zidane: Pemain Tak Percaya? Saya Mundur Besok!
Liga Spanyol 26 Januari 2018, 21:37 -
Situasi Memburuk, Zidane Belum Kehilangan Motivasi
Liga Spanyol 26 Januari 2018, 20:30 -
Dikabarkan Latih Madrid, Ini Jawaban dari Allegri
Liga Spanyol 26 Januari 2018, 20:02
LATEST UPDATE
-
Cristiano Ronaldo Tanggapi Selebrasi 'Siu' Rasmus Hojlund: Bukan Masalah
Piala Eropa 23 Maret 2025, 07:30 -
Barcelona Fokus Rekrut Striker Baru, Luis Diaz Jadi Target Utama
Liga Spanyol 23 Maret 2025, 07:15 -
Chelsea Siapkan Lima Wonderkid untuk Masa Depan Klub
Liga Inggris 23 Maret 2025, 07:02 -
Masa Depan Luka Modric: Impian Pensiun di Real Madrid
Liga Spanyol 23 Maret 2025, 07:00 -
Alexander Isak vs Julian Alvarez: Siapa yang Cocok untuk Liverpool?
Liga Inggris 23 Maret 2025, 06:45 -
Perkiraan Susunan Pemain Juventus Andai Jadi Dilatih Roberto Mancini
Liga Italia 23 Maret 2025, 06:30 -
Marcus Rashford Harus Kembali ke Manchester United
Liga Inggris 23 Maret 2025, 06:02 -
Phil Foden di Bawah Tekanan: Kesulitan di Klub, Main Buruk di Timnas Inggris
Piala Dunia 23 Maret 2025, 06:00
LATEST EDITORIAL
-
4 Pemain dengan Harga Lebih Mahal dari Kylian Mbappe di 2025
Editorial 21 Maret 2025, 08:42 -
Di Mana Mereka Sekarang? 7 Pemain yang Dilepas Barcelona pada 2015
Editorial 21 Maret 2025, 07:23 -
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Gelandang Terbaik Dunia 2017 Versi Xavi
Editorial 21 Maret 2025, 07:12 -
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Dilepas Real Madrid pada 2015
Editorial 20 Maret 2025, 10:39