2 Gol Barcelona Dianulir, Apakah Keputusan Wasit Tepat?
Asad Arifin | 10 Januari 2020 09:33
Bola.net - Barcelona kalah atas Atletico Madrid pada duel semifinal Supercopa de Espana, Jumat (10/1/2020) dini hari WIB. Pada laga di King Abdullah Sport City, wasit Jose Gonzalez menganulir dua gol yang dicetak Barcelona.
Laga babak pertama antara Barcelona vs Atletico Madrid berjalan seru. Lionel Messi dan Luis Suarez berulang kali mendapat peluang. Tetapi, Jan Oblak tampil sangat baik di bawah mistar.
Pada awal babak kedua, Atletico unggul cepat. Koke mencetak gol pada menit ke-46. Namun, Barcelona mampu membalas dua gol langsung. Lionel Messi mencetak gol pada menit 51 dan Antoine Griezmann pada menit 62.
Barcelona gagal mempertahankan skor tersebut. Sepuluh menit jelang laga bubar, Atletico mencetak dua gol. Satu dari penalti Alvaro Morata dan satu gol dari aksi gemilang Angel Correa. Barca pun kalah 3-2.
Tentang 2 Gol Barcelona yang Dianulir
Barcelona sebenarnya mampu membobol gawang Jan Oblak sebanyak empat kali. Hanya saja, dua gol di antaranya dianulir oleh wasit Jose Gonzalez. Kedua gol tersebut dicetak Lionel Messi dan Gerard Pique.
Gol pertama yang dianulir terjadi pada menit ke-59 lewat tendangan mendatar Lionel Messi. Namun, gol ini kemudian dianulir karena setelah berkonsultasi dengan tim VAR, wasit Jose Luis Gonzalez menganggap La Pulga lebih dulu melakukan handball.
Sedangkan, gol terjadi terjadi pada menit ke-74. Gol ini bermula dari situasi bola mati. Bola diumpan pada Arturo Vidal, yang menyambutnya dengan memberi umpan pada Gerard Pique dan dikonversi menjadi gol.
Namun, wasit lagi-lagi menganulirnya setelah berkonsultasi dengan tim VAR. Dalam tayangan ulang terlihat Arturo Vidal lebih dulu berdiri dalam posisi offside.
Apakah Keputusan Wasit Sudah Tepat?
Mantan wasit La Liga, Andujar Oliver, menilai keputusan Luis Gonzales yang menganulir gol Lionel Messi sudah tepat. Sebelum menendang, pemain 32 tahun memang lebih dulu memakai tangannya untuk mengontrol bola.
"Gol Lionel Messi sudah benar tidak disahkan. Sebab, dia terbantu dengan penggunaan lengan [untuk mengontrol bola]," ucap Andujar Oliver dikutip dari Marca.
Sedangkan, untuk gol Gerard Pique, dari tayangan ulang pemain Barcelona memang sudah berada dalam posisi offside. Walau sangat tipis, Arturo Vidal, lewat bantuan VAR, nampak dalam posisi offside dan keputusan wasit Luis Gonzales sudah tepat.
Sumber: Marca
Baca Ini Juga:
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Stok Bek Menipis, MU Kejar Samuel Umtiti
Liga Inggris 9 Januari 2020, 20:20 -
Ernesto Valverde: Atletico Madrid Lawan yang Merepotkan
Liga Spanyol 9 Januari 2020, 15:50 -
Atletico Madrid Pede Bisa Singkirkan Barcelona
Liga Spanyol 9 Januari 2020, 15:40 -
Real Madrid vs Valencia Sepi Pentonton, Karena Tidak Menarik?
Liga Spanyol 9 Januari 2020, 11:30 -
Supercopa de Espana, Rivalitas Barcelona dan Real Madrid Mulai Memercikkan Api
Liga Spanyol 9 Januari 2020, 10:45
LATEST UPDATE
-
Pujian Setinggi Langit Bos Inggris untuk Myles Lewis-Skelly
Piala Dunia 22 Maret 2025, 21:16 -
Cedera Tidak Parah, Alisson Becker Siap Perkuat Liverpool Setelah Jeda
Liga Inggris 22 Maret 2025, 21:00 -
Diincar MU, Striker Eintracht Frankfurt Itu Siap Pindah Klub
Liga Inggris 22 Maret 2025, 20:28 -
Lupakan Australia, Timnas Indonesia Fokus Hadapi Bahrain
Tim Nasional 22 Maret 2025, 19:57
LATEST EDITORIAL
-
4 Pemain dengan Harga Lebih Mahal dari Kylian Mbappe di 2025
Editorial 21 Maret 2025, 08:42 -
Di Mana Mereka Sekarang? 7 Pemain yang Dilepas Barcelona pada 2015
Editorial 21 Maret 2025, 07:23 -
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Gelandang Terbaik Dunia 2017 Versi Xavi
Editorial 21 Maret 2025, 07:12 -
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Dilepas Real Madrid pada 2015
Editorial 20 Maret 2025, 10:39