Tampil Gemilang, Depay Dipuji Koeman
Richard Andreas | 17 Oktober 2018 12:30
Bola.net - - Pelatih timnas Belanda, Ronald Koeman menyampaikan pujian selangit pada salah satu pemainnya, Memphis Depay setelah meneruskan performa apiknya di laga kontra Belgia, Rabu (17/10) dini hari WIB tad. Laga tersebut berakhir dengan skor imbang 1-1, hasil yang adil bagi kedua tim.
Depay berperan penting saat membantu Arnaut Groeneveld menyamakan kedudukan. Sebelumnya dia mencetak gol luar biasa saat Belanda mengalahkan Jerman dengan skor telak 3-0.
Penampilan Depay ini pun mencuri perhatian Koeman. Dia yakin Depay saat ini masih belum mencapai potensi terbaiknya dan bisa terus berkembang. Koeman percaya Depay masih bisa mengembangkan potensinya dan membantu Belanda kembali ke kejayaan.
Menurut Koeman, satu hal yang membantu Depay bermain lebih baik adalah kebebasan. Baca penjelasan selengkapnya di bawah ini:
Pemain Top
Koeman percaya pemain seperti Depay memang dibutuhkan Belanda, khususnya dalam tugas menyerang. Koeman akan selalu memilih Depay sebagai salah satu pemain di skuatnya.
"Dia [Depay] hebat, dia menjelma jadi pemain top. Itu bagus, kami membutuhkan itu, khususnya dalam posisi menyerang. Dia menunjukkan itu di Lyon dan sekarang di Oranje juga," kata Koeman di fourfourtwo.
"Dia tahu dia adalah salah satu nama pertama yang selalu saya tulis setiap waktu. Dia merasakan itu, dia berbicara soal itu."
Bebas
Lebih lanjut, Koeman juga merasa kekuatan Depay bisa muncul sebaik-baiknya ketika diberi kebebasan bermain. Koeman menilai Depay bisa memberikan permainan terbaiknya saat bermain di antara lini, bukan sebagai penyerang yang menunggu di depan.
"Dia memiliki kebebasan di sini [Belanda], itulah yang dibutuhkan untuk mengeluarkan kemampuan terbaik Memphis. Dia bisa melakukan itu di tim ini."
"Ketika dia jadi striker solo dia cenderung mundur terlalu sering, jadi kami punya lubang di depan. Tetapi ketika dia bermain di antara lini, seperti yang dia lakukan di laga terakhir, dia sangat kuat. Dia bisa berbelok dengan cepat, menyerang, dia menyenangkan untuk dilihat," tutup Koeman.
Thierry Henry Jalani Sesi Latihan Pertama Bersama AS Monaco
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Koeman Pastikan Van Dijk Siap Pakai untuk Liverpool
Liga Inggris 15 Oktober 2018, 22:09 -
Cedera, Van Dijk Dipastikan Absen Lawan Belgia
Piala Eropa 14 Oktober 2018, 21:00 -
Jerman Dihajar Belanda Karena Kehilangan Rasa Percaya Diri
Piala Eropa 14 Oktober 2018, 14:14 -
Hajar Jerman, Belanda Diyakini Punya Masa Depan Cerah
Piala Eropa 14 Oktober 2018, 13:42 -
Hasil Pertandingan Belanda vs Jerman: Skor 3-0
Piala Eropa 14 Oktober 2018, 03:47
LATEST UPDATE
-
Pemerintah Inggris Resmi Dukung Rencana MU Bangun Stadion Baru
Liga Inggris 20 Maret 2025, 23:49 -
MU Ingin Boyong Gelandang Timnas Jerman Jebolan Man City
Liga Inggris 20 Maret 2025, 23:40 -
Hasil Kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona Asia: Korea Selatan Gagal Menang Lawan Oman
Asia 20 Maret 2025, 22:49
LATEST EDITORIAL
-
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Dilepas Real Madrid pada 2015
Editorial 20 Maret 2025, 10:39 -
5 Target Alternatif untuk Man Utd Setelah Gagal Rekrut Geovany Quenda
Editorial 19 Maret 2025, 12:40