Sudah Lolos 16 Besar Euro 2024, Waktunya Portugal Cadangkan Cristiano Ronaldo?

Asad Arifin | 26 Juni 2024 13:39
Sudah Lolos 16 Besar Euro 2024, Waktunya Portugal Cadangkan Cristiano Ronaldo?
Cristiano Ronaldo berpose dengan seorang anak pitch invader di laga Turki vs Portugal, Sabtu (22/6/2024) (c) AP Photo/Michael Probst

Bola.net - Timnas Portugal dipastikan lolos ke babak 16 Besar Euro 2024. Lantas, apakah pelatih Roberto Martinez akan menaruh Cristiano Ronaldo di bangku cadangan pada laga terakhir fase grup lawan Timnas Georgia?

Portugal dan Georgia bertemu pada matchday ketiga Grup F Euro 2024. Laga ini akan dimainkan di Arena AufSchalke, Kamis (27/6/2024) mulai pukul 02.00 dini hari WIB.

Advertisement

Bagi Portugal, laga ini tidak menentukan lagi. Sebab, mereka sudah dipastikan lolos ke babak 16 Besar. Sementara, jika ingin lolos ke babak 16 Besar, Georgia harus menang dan berharap Turki kalah dari Rep. Ceko.

Situasi di atas membuat Martinez bisa melakukan rotasi pemain. Dia bisa menyimpan tenaga pemain kuncinya agar tidak terkena akumulasi kartu atau cedera saat berjumpa Georgia.

Simak ulasan lebih lengkapnya di bawah ini ya Bolaneters.

1 dari 3 halaman

Cristiano Ronaldo Cadangan?

Cristiano Ronaldo Cadangan?

Aksi Cristiano Ronaldo pada laga Portugal vs Republik Ceko di Euro 2024. (c) AP Photo/Petr Josek

Ronaldo bermain sejak menit awal pada dua laga awal Portugal di Euro 2024. Pemain 39 tahun itu jadi tumpuan di lini depan. Nah, apakah Ronaldo akan diistirahatkan pada duel lawan Georgia?

"Ronaldo akan menjadi starter pada duel lawan Georgia," ucap Martinez dikutip dari Metro.

Ronaldo bakal tetap jadi pemain inti. Tidak ada istirahat bagi Ronaldo walau laga lawan Georgia tidak menentukan lagi bagi Portugal. Martinez meyakini bahwa ini adalah keputusan yang tepat.

"Untuk melanjutkan tempo yang kompetitif, bukan ide yang baik untuk menghentikannya bermain sekarang dan kemudian mengaktifkannya kembali dalam enam hari berikutnya," sambung Martinez.

2 dari 3 halaman

Siapa Lawan Portugal di Babak 16 Besar

Siapa Lawan Portugal di Babak 16 Besar

Euro 2024: Pemain-pemain Portugal merayakan gol Bruno Fernandes (kiri) saat lawan Turki di matchday 2 Grup F (c) AP Photo/Michael Probst

Portugal lolos ke babak 16 Besar dengan status juara Grup F. Lawan Portugal pun sudah bisa dipetakan. Portugal bakal berhadapan dengan peringkat ke-3 terbaik dari Grup A atau C.

Lawan yang akan dihadapi adalah antara Hungaria dan Slovenia. Di atas kertas, ini adalah lawan yang mudah bagi Ronaldo dan kolega.

"Lawan di babak 16 besar tidak penting sekarang. Fokus kami adalah pada pertandingan melawan Georgia. Kami ingin menang dan memberikan yang terbaik," ucap Martinez.

3 dari 3 halaman

Klasemen Grup F Euro 2024

Jangan lewatkan momen-momen seru Euro 2024. Segera catat jadwal lengkap Euro 2024 dan pastikan kamu kunjungi Bola.net sekarang untuk mendapatkan informasi terbaru seputar Piala Eropa 2024. Jangan lupa ya Bolaneters!.