Sagna Dukung Giroud Balas Semua Kritik

Editor Bolanet | 3 Juli 2016 02:20
Sagna Dukung Giroud Balas Semua Kritik
Olivier Giroud (c) AFP
- Bacary Sagna memberikan dukungan pada Olivier Giroud untuk membalas semua kritik yang selama ini ditujukan pada dirinya.


Striker itu terus mendapatkan sorotan dari publik dan suporter Prancis, setelah ia gagal mencetak gol sejak membuat timnya unggul dulu di pertandingan melawan Rumania, meski sempat memainkan peran penting dalam gol Antoine Griezmann di babak 16 besar melawan Rep. Irlandia.


Sagna lantas memberikan pembelaan terhadap mantan rekannya di Arsenal tersebut.


Olivier sangat penting untuk tim, tutur Sagna pada Goal International.


Kami harus memperhitungkannya. Ia mampu melukai pertahanan lawan, ia adalah bahaya permanen di gawang lawan. Ia adalah pemain kunci untuk tim ini.


Ia banyak mendapat kritik selama kompetisi ini berlangsung, namun ia bisa tampil tajam, seperti yang ia tunjukkan di pertandingan melawan Irlandia. [initial]


 (gl/rer)