Marcus Rashford Lawan Wales: Inggris Termuda di Euro

Editor Bolanet | 16 Juni 2016 23:48
Marcus Rashford Lawan Wales: Inggris Termuda di Euro
(c) AFP
- Sempat ada yang mengatakan bahwa Roy Hogdson tidak akan pernah memainkan penyerang muda Marcus Rashford meski di bawa ke Euro 2016. Namun, hal tersebut pupus pada pertandingan melawan Wales.


Pemain yang membela klub Manchester United mencicipi debutnya di Euro saat Inggris mengalahkan Wales dengan skor 2-1. Hogdson memasukkan Rashford pada menit ke-73 babak kedua. Saat itu, skor pertandingan masih 1-1.


Penampilan tersebut berbuah rekor bagi Rashford. Ia menjadi pemain termuda yang pernah memperkuat Inggris di Euro. Mengalahkan rekor yang sebelumnya dipegang oleh Wayne Rooney. Hanya berselisih empat hari lebih muda.



18 tahun 228 hari. Marcus Rashford pemain termuda yang pernah bermain untuk Inggris di Euro, empat hari lebih muda dari Wayne Rooney pada tahun 2004 (melawan Prancis), tulis Opta.


Hanya saja, pada laga ini Rashford masih belum mampu unjuk ketajamannya. Selain menit waktu yang tidak terlampau banyak, pada laga ini ia juga ditempatkan agak ke sisi sayap. Meski begitu, beberapa pergerakan berbahaya sempat dilancarkannya. [initial]


 (twt/asa)