Maradona: Yunani Akan Seperti Sparta

Editor Bolanet | 22 Juni 2012 23:37
Maradona: Yunani Akan Seperti Sparta
Maradona jagokan Jerman (c) AFP
- Diego Maradona, legenda sepakbola Argentina yang kini menangani Al Wasl merasa yakin bahwa Jerman akan lolos ke semifinal Euro 2012. Tapi Maradona juga memperingatkan Jerman bahwa Yunani akan tampil ngotot.

Fernando Santos (pelatih Yunani) tahu bahwa ia akan melakoni pertandingan terbesar dalam hidupnya. Dia akan menjalani pertarungan terberat melawan tim yang berada di level tertinggi, tulis Maradona di Times of India.

Namun jika 300 prajurit Sparta bisa menahan gempuran 10.000 Tentara Persia di Thermopylae, maka 11 pemain juga akan punya kesempatan melawan 11 pemain Jerman.

Santos telah berhasil membuat keajaiban ketika mengalahkan Rusia. Kini jika dia ingin mengulang prestasi serupa, dia harus melipatgandakan semangat juang timnya di Gdansk.

Tim berisi pemain muda yang fit dan kuat. Yunani berisi sekumpulan pemain senior yang tangguh dan berpengalaman. Euro 2012 kali ini menunjukkan bahwa kekuatan fisik sangat menentukan. Saya yakin Yunani akan berjuang dengan heroik, tapi Jerman yang akan menang.

Sangat mudah untuk mengagumi skuad Jerman saat ini. Mereka masih muda tapi punya talenta dan kekuatan. Di pertandingan nanti, mereka jauh diunggulkan. (sw/hsw)